img_title
Foto : Berbagai Sumber

Korea Selatan – Baru-baru ini, Karina aespa menyapa penggemarnya melalui pesan aplikasi berbayar yang dikenal dengan sebutan Bubble. Saat itu, Karina aespa menunjukkan kecintaannya kepada film anime Jepang, My Hero Academia.

Alih-alih ingin membuat fans senang dengan pengakuannya, kesukaan Karina aespa itu malah mendadak menjadi kontroversi bagi fans Tiongkok. Berikut selengkapnya!

Fans Tiongkok desak Karina aespa minta maaf

Perkara mengaku suka anima Jepang My Hero Academia, fans Tiongkok langsung mendesak Karina aespa untuk meminta maaf.

Faktanya, My Hero Academia adalah adaptasi animasi untuk manga dengan nama yang sama, yang mengikuti sekelompok pemuda yang bercita-cita menjadi pahlawan profesional dan melindungi dunia dengan kekuatan super mereka.

Namun, anime tersebut terlibat dalam kontroversi di Tiongkok karena nama asli dari karakter tersebut, yang menggunakan "villain allias" Daruma Ujiko. Di manga, karakter ini awalnya bernama "Maruta Shiga", dari mana "Maruta" berarti "batang kayu". Kebetulan, istilah ini pernah digunakan untuk merujuk pada korban "Unit 731".

Topik Terkait