img_title
Foto : Berbagai Sumber

Korea Selatan – Baru-baru ini beredar cuplikan foto yang memperlihatkan sosok Kim Soo Hyun dan juga Kim Ji Won.

Foto tersebut digadang-gadang diambil saat Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won berada di Jerman. Seperti yang diketahui, keduanya kini tengah terlibat proyek drama Queen of Tears. Berikut selengkapnya melalui ulasan di bawah ini.

Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won di Jerman

Kim Soo Hyun & Kim Ji Won
Foto : Kim Soo Hyun & Kim Ji Won

Di media sosial beredar foto kebersamaan Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won yang dikabarkan berlokasi di negara Jerman.

Meski foto yang beredar tidak berkualitas tinggi, namun penggemar bisa dengan mudah mengenali bahwa keduana adalah Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won.

Dalam potret yang beredar, namkan ada sejumlah tim produksi di belakang Kim Soo Hyun. Sementara itu, Kim Ji Won tengah asyik mempelajari naskah di genggaman tangannya.

Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won dikatakan sedang melakukan syuting drama Queen of Tears selama beberapa pekan di Jerman. Munculnya foto tersebut tentu membuat penonton semakin tidak sabar menantikan chemistry Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won di layar kaca.

Karakter Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won di Drama Queen of Tears

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Lewat drama Queen of Tears, Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won memainkan peran sebagai sepasang suami istri yang memiliki latar belakang berbeda.

Kim Soo Hyun berperan sebagai Baek Hyun Woo, direktur hukum untuk konglomerat Queens Group. Dia adalah orang paling sukses di desa asalnya Youngdu, dan menjadi kebanggaan warga Youngdu.

Baek Hyun Woo menikah dengan Hong Hae In yang dimainkan Kim Ji Won. Hong Hae In dikenal sebagai sosok wanita elegan yang merupakan putri dari keluarga konglomerat pemilik Queens Group.

Karena sikapnya, Hong Hae In juga mendapat julukan sebagai "Ratu Sombong" di Queens Department Store.

Drama Queen of Tears akan ditayangkan melalui saluran tvN dan diperkirakan rilis pada tahun 2024 mendatang. (Cy)

Topik Terkait