img_title
Foto : Weverse/bts

Korea Selatan – Selain merilis album soloLayover’ pada hari ini, agensi juga mengumumkan bahwa V BTS akan menggelar fan meetingnya secara offline. Menariknya, acara fan meeting ini akan dipilih 1.400 orang dari undian.

Bagaimanakah informasi selengkapnya? Yuk, intip artikel di bawah ini!

V BTS Akan Gelar Fan Meeting

Bersamaan rilis album solo hari ini, BigHit Music mengumumkan bahwa V BTS akan menggelar fan meeting offline. Diketahui, fan meeting ini akan digelar di Korea Selatan.

“Album Solo V [Layover] SPECIAL FANMEETING OFFLINE. Kamu dengan hormat diundang ke FANMEETING OFFLINE KHUSUS V, dalam rangka perilisan Album Solo V [Layover]! Bergabunglah bersama kami untuk penampilan spesial dan dapatkan kisah di balik layar album [Layover] dari V sendiri! ARMY, mari kita bersenang-senang bersama V,” tulis agensi dari V BTS dilansir melalui Weverse pada Jumat, 8 September 2023.

Untuk waktu acara fan meeting tersebut akan dilaksanakan pada Sabtu, 14 Oktober 2023. Usut punya usut, ternyata ketentuan untuk mengikuti fan meeting ini adalah dengan cara membeli minimal 1 album ‘Layover’ dan pemenangnya akan diundi.

Topik Terkait