img_title
Foto : Grammy

IntipSeleb – BTS sudah berkali-kali mengukir sejarah di industri musik, tak hanya di Korea Selatan, tapi juga Internasional. Dikenal sebagai boyband paling terkenal di dunia, grup beranggotakan tujuh member ini sudah mengoleksi sejumlah trofi dari berbagai ajang bergengsi. Sebut saja, Billboard Music Awards, MTV Video Music Awards, American Music Awards, dan masih banyak lagi. 

Dari sekian trofi yang diraih, ada satu penghargaan yang masih diincar oleh BTS. Yakni penghargaan Grammy. Yup, trofi berlapis emas berbentuk gramofon itu seakan menjadi impian terbesar untuk para musisi. Penghargaan tersebut merupakan apresiasi terbesar yang diidam-idamkan oleh mereka yang dianggap sukses menghasilkan karya-karya berkualitas dalam periode waktu satu tahun. Acara penghargaan Grammy rutin diselenggarakan setiap tahun sejak 1959.

Sementara itu, pemungutan suara untuk nominasi Grammy 2020 sudah dimulai. Dan BTS berkesempatan masuk dalam salah satu nominasi.

Proses Voting untuk Nominasi Grammy 2020 Telah Dimulai

BTSSumber Foto: Grammy

62nd Annual Grammy Awards atau Grammy 2020 akan digelar pada 26 Januari 2020 mendatang di Staples Center, Los Angeles, Amerika Serikat. Meskipun acara baru akan diselenggarakan tahun depan, proses pemilihan daftar nominasi sudah berlangsung sejak 25 September dan berlanjut hingga 10 Oktober. 

Lagu serta album yang dirilis mulai dari 1 Oktober 2018 sampai 31 Agustus 2019 bisa dicalonkan untuk masuk dalam jajaran nominasi Grammy 2020. Nah, BTS memiliki lagu serta album yang diluncurkan selama rentang tanggal tersebut. Berarti BTS bisa dong masuk nominasi Grammy tahun depan?

Topik Terkait