img_title
Foto : X/jjunhyeok

Korea Selatan – Kejadian staf keamanan mendorong fans ketika di bandara memang kerap terjadi di Korea. Hal ini untuk melindungi sang artis agar tetap aman.

Namun, siapa sangka, momen staf keamanan dari BOYNEXTDOOR ini dikecam karena terlalu berlebihan dan keras terhadap penggemar. Kini, agensi pun meminta maaf karena hal ini.

Penasaran seperti apakah informasi selengkapnya? Yuk, intip artikel di bawah ini!

Agensi BOYNEXTDOOR Minta Maaf

Twitter.com/boynextdoor_koz
Foto : Twitter.com/boynextdoor_koz

Pada Selasa, 19 Desember 2023, agensi KOZ Entertainment secara resmi meminta maaf. Hal ini karena sebelumnya, petugas keamanan dengan kasar mendorong penggemar BOYNEXTDOOR di Bandara.

"Kami meminta maaf kepada penggemar atas masalah yang disebabkan oleh perilaku yang tidak pantas dari staf keamanan yang melakukan tugas keamanan untuk BOYNEXTDOOR di Bandara Qingdao pada 16 Desember,” tulis agensi dari BOYNEXTDOOR dilansir dari OSEN pada Selasa, 19 Desember 2023.

Agensi melanjutkan, "Kami mengirim pesan permintaan maaf terpisah kepada mereka yang terkena dampak langsung, dan kami telah mengambil langkah-langkah untuk memastikan bahwa staf keamanan yang bersangkutan tidak akan dikerahkan ke tempat artis kami di masa depan. Untuk mencegah masalah seperti ini berulang, kami telah memberikan panduan keamanan dan panduan keamanan kepada staf keamanan kami."

Kronologi Staf Dorong Fans

Sehari sebelumnya, sebuah video yang menunjukkan seorang pria yang tampaknya staf keamanan BOYNEXTDOOR secara kasar mendorong seorang penggemar wanita tersebar melalui komunitas online. Ketika dilihat, penggemar itu hanya berdiri di samping sambil membidik kameranya namun, seketika bodyguard langsung mendorong kasang hingga fans itu jatuh terpental.

Netizen yang menulis postingan pada saat itu berkata, "Tidak peduli apa, aku tidak berpikir kalian harus mendorongnya seperti itu. Itu adalah serangan, dan jika orang-orang di depan aku berbalik setelah didorong, aku pikir itu pasti cukup keras."

Alhasil, video staf keamanan BOYNEXTDOOR itu pun menuai banyak kecaman karena dinilai tidak etis. Menurutmu gimana nih soal tindakan keras keamanan artis kepada penggemar? (bbi)

Topik Terkait