img_title
Foto : Instagram/lulalahfah

Latar Pendidikan

Instagram/lulalahfah
Foto : Instagram/lulalahfah

Dari sisi pendidikan, Lula Lahfah sempat menempuh studi S1 Desain Komunikasi Visual di Universitas Pelita Harapan (UPH). Namun, ia memilih mengundurkan diri demi fokus mengembangkan karier di dunia hiburan. Keputusan tersebut terbukti membawa dampak besar terhadap perjalanan profesionalnya.

Selain dikenal sebagai penyanyi dan aktris, Lula juga aktif sebagai konten kreator dan selebgram. Kehadirannya di media sosial membuatnya memiliki basis penggemar yang cukup besar dan menjadikannya figur publik yang kerap mencuri perhatian.

Kronologi Kematian Lula Lahfah

Lula Lahfah diketahui ditemukan tak bernyawa di unit apartemennya yang berlokasi di Apartemen Essence Dharmawangsa, Jakarta Selatan, pada Jumat, 23 Januari 2026.

Penemuan bermula saat petugas keamanan apartemen melakukan pengecekan rutin pada sore hari. Sekitar pukul 18.44 WIB, petugas mendapati Lula dalam kondisi tidak bernyawa. Menyadari situasi darurat, pihak apartemen segera melaporkan kejadian tersebut kepada aparat kepolisian.

Topik Terkait