img_title
Foto : Instagram/rimar1111

Dua kali gagal dalam ajang tarik suara, Rimar tak patah semangat. Dia sempat mengikuti The Voice pada musim 2. Saat itu, Rimar masuk Tim Kaka ‘Slank’, dan bertanding melawan tim lain. Namun sayang, dalam babak Live Show, Rimar harus tereleminasi. Padahal, saat itu, penampilannya tengah mendapatkan pujian dan standing ovation dari para juri. 

Di Indonesian Idol 2021, Rimar juga hampir gagal dalam babak Showcase lantaran dirasa pemilihan lagu yang kurang tepat. Beruntung, Rimar terselamatkan oleh Judika yang saat itu memberikan wild card.

Tidak patah semangat, Rimar pun akhirnya konsisten memberikan performanya dalam bernyanyi. Terbukti sudah saat perjalanannya meraih impian terjawab ketika diumumkan menjadi juara Indonesian Idol 2021. 

Wakili Indonesia dalam Kompetisi Musik di Vietnam

berbagai sumber
Foto : berbagai sumber

Di sela perjuangannya meraih impian sebagai penyanyi, Rimar juga ternyata pernah mewakili Indonesia dalam ajang kompetisi musik. Saat itu, Rimar mengikuti kompetisi musik Be Our Rock dan Pop Soul di Vietnam pada tahun 2015. 

Dalam kompetisi tersebut, Rimar bernyanyi di depan ribuan orang dengan dress berwarna pink dan outer yang berwarna biru bercahaya. Diawali dengan perkenalan diri dan menyebutkan bahwa dirinya mewakili Indonesia, Rimar Callista pun membawakan lagu Whitney Houston yang berjudul I Have Nothing.

Di sisi lain, diketahui Rimar juga pernah bernyanyi bersama Dimash Kudaibergen pada tahun 2019. Duet dengan penyanyi Kazakhtan, Dimash menjadi pengalaman tersendiri bagi Rimar. Kolaborasinya itu pun ditonton oleh ribuan orang. 

Topik Terkait