img_title
Foto : IntipSeleb/Ema Apriliani

IntipSeleb – Tiga Pria yang memiliki rupa yang mirip dengan Dono, Kasino, dan Indro, yaitu Alfin, Asep, dan Alfred masih belum menemukan titik terang masalah atas permasalahan Hak Kekayaan Intelektual (HKI) Warkop DKI dan Warkopi.

Semakin terus berlanjut, permasalahan penjiplakan ini terus berkembang. Terakhir, Warkop DKI meminta untuk Warkopi mengganti nama group mereka.

Warkopi tidak tinggal diam dan menceritakan semua kejadian yang menimpa Alfin, Asep, dan Alfred. Dalam kanal YouTube VDVC Talk, Vois Podcast, mereka bertiga tak mau lagi menggunakan nama Warkopi dan ingin dikenal dengan nama mereka saja. 

Telanjur nyemplung dalam dunia hiburan, Alfin, Asep, dan Alfred belum tahu pasti nama apa yang pas untuk mereka. Walaupun beberapa nama sudah terpikirkan oleh mereka, seperti TaDeCiMan.

Banyak perjalanan yang mereka lalui, tak banyak yang tahu emosi yang mereka rasakan di belakang panggung. DI ungkapkan dalam Vois Podcast, semenjak permasalahan ini timbul, tak sedikit mereka menerima cacian dari para netizen. Mau tau seperti apa bentuk cacian tersebut? yuk langsung aja simak untuk lebih lengkapnya!

Sakit Hati Orang Tua Ikut Dihina

youtube/VDVC talk
Foto : youtube/VDVC talk

Sedih orang tua juga terseret dalam permasalahan ini, Warkopi turut miris. Sebagai anak, tentu mereka sakit hati karena orang tua mereka yang telah mendidik mereka dengan baik, dapat ikut di hujat oleh para netizen.

Salah satunya Asep, yang menangis dalam video di Kanal YouTube VDVC Talk. Ia mengaku bahwa ia sudah sabar. Tapi, air mata tak kuasa ditampungnya dan membuat ia menangis tersedu-sedu dalam video tersebut.

“Banyak yang hina orang tua saya,” ujar Asep, dikutip IntipSeleb melansir YouTube VDVC Talk dalam acara VOIS Podcast yang diunggah pada 7 Oktober 2021.

Sang host, Indy Rachmawati menanyakan seperti apa hinaan tersebut. Asep menjawab dengan tangisan bahwa ia dihina sebagai binatang hingga bermacam-macam.

“Anak anjing, anak setan, anak apa, banyaklah macem-macem. Orang tua di kampung udah nangis. Hati ini dari awal udah sabar, cuma kalo udah bawa orang tua, sakit,” lanjut Asep.

Asep berujar bahwa, orang tuanya selalu mengajarkan ia budi pekerti yang baik, bahwa ia tak boleh menjadi orang yang mencari masalah, namun naasnya, Asep justru mendapatkan perlakuan yang tidak pantas dari orang lain.

Warkopi Tidak Akan Bisa Mirip Warkop DKI

Instagram/ @alfindk
Foto : Instagram/ @alfindk

Alfin, Asep, dan Alfred mengakui bahwa untuk dapat menjadi Warkop DKI itu tidaklah mudah. Para legenda tersebut tidak akan bisa digantikan. Wajah mereka mungkin dapat mirip, namun gaya dan lucunya itu semua beda. Alfin, Asep, dan Alfred memiliki gaya khas sendiri, dan Warkop DKI tentu lebih khas lagi. 

Dan jika tuntutan hukum melawan Warkop DKI terus dilanjutkan, anggota Warkopi akan mengikuti selalu akan dibawa ke mana arah berjalan dalam permasalahan ini.

“Jika ini takdir saya untuk di penjara, saya siap,” ujar Alfin sebagai penutup dalam tayangan Vois Podcast dalam kanal Youtube VDVC Talk.

Tak dapat diselesaikan dengan mudah, semoga permasalahan ini segera menemukan titik terang bagi Warkop DKI maupun Alfin, Asep, dan Alfred. Untuk kisah yang lebih seru dan lengkap mengenai kejelasan permasalahan Warkop DKI dan Warkopi, kamu bisa banget langsung aja tonton Vois Podcast di kanal Youtube VDVC Talk. Check it out guys!

Topik Terkait