img_title
Foto : Instagram/Anya Geraldine

IntipSeleb – Selebgram Anya Geraldine kini menjadi bahan perbincangan publik, lantaran sukses memerankan tokoh Lydia di series Layangan Putus. Anya mengaku jika dirinya kesal sendiri saat menonton aktingnya sebagai pelakor.

Wanita kelahiran 15 Desember 1995 tersebut, beradu akting dengan Reza Rahadian dan Putri Marino. Nama Lydia di series Layangan Putus, berhasil trending dan fenomenal. Penasaran, yuk simak ceritanya berikut ini.

Pengakuan Anya Geraldine Kesal Lihat Tokoh Lydia di Layangan Putus

YouTube/ Kuy Entertainment
Foto : YouTube/ Kuy Entertainment

Pemilik nama lengkap Nur Amalina Hayati atau yang lebih dikenal Anya Geraldine kini sukses menjadi sosok idola yang fenomenal. Anya Geraldine yang bergabung di series Layangan Putus, sukses berperan sebagai Lydia.

Wanita berusia 26 tahun ini, mengaku kesal saat melihat perannya yang menjadi sosok Lydia si pelakor di series Layangan Putus. Beradu akting dengan Reza Rahadian dan Putri Marino, Anya Geraldine banjir hujatan publik.

Dalam perannya sebagai Lydia, Anya diceritakan menjadi orang ketiga di rumah tangga Aris dan Kinan. Lydia sendiri memiliki profesi bagus yaitu sebagai seorang psikolog anak terkenal.

Lydia Danira baru-baru ini sempat trending di media sosial, hampir seluruh warganet bahkan beberapa selebriti turut memparodikan series yang tengah top 1 ini. Dalam filmnya kali ini Anya melakukan adegan ciuman dan adegan ranjang, sehingga berhasil membuat penonton gigit jari.

"Pas syuting sih biasa aja, tapi pas film ini jadi gue nonton gue jadi lupa yang main Lydia itu gue, gue juga kesel sebel nontonnya terus mikir kalo punya suami kaya Aris gimana," ujar Anya Geraldine, di Instagram @lambegosiip, dilansir IntipSeleb Jumat, 14 Januari 2022.

Reaksi Warganet Melihat Anya Geraldine yang Mengaku Kesal Karena Perannya

Instagram/lambegosiip
Foto : Instagram/lambegosiip

Sejumlah warganet berikan tanggapan usai Anya Geraldine mengaku kesal dengan perannya sebagai Lydia di series Layangan Putus. Reaksi warganet mendengar Anya Geraldine, penuh kekesalan.

"Yang jadi pemerannya aja sebel apalagi kita yang nonton," tulis komentar warganet.

"Dianya sendiri aja sebel ya nontonnya," tulis komentar warganet lainnya.
"Berarti Anya sukses peraninnya menjiwai," tulis komentar warganet tertuju pada pengakuan Anya Geraldine kesal dengan sosok Lydia. (bbi)

Topik Terkait