img_title
Foto : Instagram/ @thata_anma

"Pesan khusus tidak ada ya, yang pasti dia siap mengikuti proses hukum yang berjalan sebagai warga negara yang baik, pastinya kita harus mengikuti proses hukum," katanya. 

"Ya saya yakin mba Tata siap lah. Sebagai warga negara yang baik dia bakal mengikuti prosedur yang berlaku," sambungnya. 

Berharap ada Jalan Damai

Instagram
Foto : Instagram

Fredy pun menyampaikan jika ke depannya ada jalan damai ia akan mengusahakan hal tersebut. Ayu Thalia pun siap untuk meminta maaf jika memang jalan damai itu masih dibuka. 

"Dengan pihak Sean belum ya tapi ya tidak menutup kemungkinan kalau memang ada jalan damai kan lebih baik gitu lho. Untuk sementara sih rencananya (minta maaf) sih ya kalau memang ada jalan damai kenapa harus perang. Tapi tidak menutup kemungkinan lah kan damai itu indah," ujarnya. 

Ayu Thalia pun akan menjalani pemeriksaan sebagai tersangka kasus dugaan pencemaran nama baik pada Kamis, 27 Januari 2022 di Polres Metro Jakarta Utara. 

Topik Terkait