img_title
Foto : Pinterest/raamirezZz

IntipSelebCara menumbuhkan kumis dengan bahan alami ternyata cukup mudah dan ampuh. Bagi sebagian pria, kumis mungkin dianggap sebagai simbol agar terlihat lebih macho dan jantan. Tak heran bukan, jika kadang ketika melihat orang yang memiliki kumis yang tebal kerap kali menimbulkan kesan seram atau bahkan disegani?

Namun, ada juga beberapa pria yang tidak menumbuhkan kumisnya dengan beberapa alasan. Kendati demikian, ada pula beberapa pria yang memiliki situasi kesulitan dalam menumbuhkan kumisnya. Namun tak perlu khawatir, ada beberapa cara yang ampuh untuk menumbuhkan kumis secara alami tanpa menggunakan obat-obatan tertentu.

Lantas bagaimana cara menumbuhkan kumis dengan bahan alami? Bahan apa saja yang bisa digunakan untuk menumbuhkan kumis? Simak tips dan 10 cara menumbuhkan kumis berikut ini.

1. Lidah buaya

Pinterest/Womanindonesia.co.id
Foto : Pinterest/Womanindonesia.co.id

Cara menumbuhkan kumis dengan bahan alami pertama adalah dengan menggunakan gel yang ada di tanaman lidah buaya. Gel yang ada di lidah buaya mengandung senyawa yang dipercaya dapat merangsang agar pertumbuhan rambut pada tubuh lebih cepat tumbuh, termasuk rambut wajah seperti kumis maupun brewok.

Cara menumbuhkan kumis dengan gel lidah buaya yakni cukup mudah, pertama anda harus membersihkan wajah terlebih dahulu dengan air, kemudian oleskan gel lidah buaya secukupnya pada permukaan kulit yang menjadi tempat tumbuhnya kumis. Setelah itu, diamkan selama kurang lebih 5 hingga 10 menit lalu bilas gel tersebut dengan air hingga bersih.

2. Minyak esensial

Pinterest
Foto : Pinterest

Cara menumbuhkan kumis selanjutnya bisa dengan minyak esensial. Minyak esensial disebut juga dengan minyak nabati yang berbentuk cairan kental, mudah menguap sehingga membeikan aroma yang khas tergantung bahan baku dasarnya.

Ada beberapa minyak esensial yang dipercaya dapat merangsang pertumbuhan rambut sehingga kerap kali digunakan sebagai solusi dan dalam menumbuhkan kumis dengan cepat dan lebat, yakni ada minyak kelapa, minyak zaitun, minyak daun teh hingga minyak kemiri.

Cara penggunaannya pun cukup mudah, yakni dengan cara mengoleskan minyak esensial tersebut secara merata pada area kulit tempat tumbuhnya kumis. Kemudian diamkan selama beberapa menit (5 hingga 10 menit). Setelah itu, bilas hingga bersih.

3. Lemon dan kayu manis

Printer
Foto : Printer

Selanjutnya, cara menumbuhkan kumis yang ampuh dengan bahan alami yakni dengan menggunakan campuran perasan lemon dengan kayu manis. Cara ini mungkin masih belum banyak diketahui oleh orang-orang.

Kendati demikian, kandungan asam sitrat, kalsium, dan vitamin C dalam buah lemon berfungsi untuk membantu untuk mengurangi ketombe pada kumis maupun janggut. Kemudian, kayu manis manis sendiri berfungsi meningkatkan aliran darah yang kaya akan nutrisi ke folikel rambut. Oleh sebab itu, jika diaplikasikan secara rutin pada area yang ingin ditumbuhkan rambut disebut ampuh.

Cara menumbuhkan kumis dengan cara ini pun cukup mudah, yakni dengan mencampur bubuk kayu manis dengan beberapa sendok makan perasan buah lemon ke dalamnya. Setelah itu, oleskan cairan tersebut ke area yang dtumbuhi kumis kurang lebih 20 atau 30 menit.

Setelah itu, bilas dengan menggunakan air dingin. Lakukan cara ini dua kali seminggu untuk mendapatkan manfaat yang maksimal.

4. Kelopak bunga sepatu

Pinterest/Dekoruma
Foto : Pinterest/Dekoruma

Cara menumbuhkan kumis selanjutnya adalah dengan kelopak bunga sepatu. Ekstrak kelopak bunga sepatu dipercaya dapat membantu merangsang pertumbuhan rambut pada tubuh, salah satunya adalah kumis.
Cara mengaplikasikannya pun cukup mudah, yakni ambil beberapa bunga sepatu, kemudian pisahkan dan ambil kelopaknya saja.

Setelah itu, haluskan kelopaknya lalu oleskan pada area pertumbuhan kumis. Setelah itu, diamkan selama kurang lebih 30 menit setelah itu bilas dengan air bersih. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, anda bisa melakukannya sebanyak dua kali dalam satu minggu.

5. Campuran susu, yoghurt dan madu

Pinterest
Foto : Pinterest

Mungkin susu, yoghurt maupun madu terdengar aneh jika dijadikan bahan untuk menumbuhkan kumis. Pasalnya, ketiga material tersebut merupakan makanan yang lazim untuk dikonsumsi. Namun ternyata, campuran tersebut dipercaya dapat menumbuhkan kumis dengan cepat dan lebat.

Caranya pun mudah, yakni dengan mencampurkan susu, yoghurt dan madu dengan masing-masing 1 sdt kemudian dioleskan pada area tempat pertumbuhan kumis. Diamkan selama kurang lebih 5-10 menit kemudian bilas dengan air bersih.

6. Kuning telur

Pinterest/Reader
Foto : Pinterest/Reader

Cara menumbuhkan kumis selanjutnya adalah dengan menggunakan kuning telur. Bagi sebagian orang mungkin kuning telur dianggap memiliki aroma amis yang tidak mengenakan dan membuat mual. Namun dibalik baunya kurang sedap, kuning telur dipercaya ampuh menumbuhkan kumis.

Kuning telur mengandung vitamin A, B dan E yang berguna untuk membuat rambut menjadi lebih sehat dan kuat. Cara pengaplikasiannya pun cukup mudah, yakni dengan mengoleskan kuning telur secara merata ke area pertumbuhan kumis kemudian biarkan kurang lebih 30 menit. Setelah itu, bilas dengan air dingin hingga bersih.

7. Bawang merah

Pinterest/Stylesatlife
Foto : Pinterest/Stylesatlife

Salah satu bumbu dapur ini ternyata juga dianggap ampuh dalam menumbuhkan kumis. Cara penggunaannya juga cukup mudah, yakni dengan menghaluskan 2 siung bawang merah kemudian oleskan ke area kulit yang ditumbuhi kumis. Lalu diamkan selama kurang lebih 30 menit.

Namun karena bawang merah bisa membuat mata pedih, anda bisa menyudahi masker bawang merah tidak harus selama 30 menit, namun sampai anda tidak kuat menahan perih saja. Setelah itu, bersihkan sampai bersih dengan menggunakan air dingin.

8. Susu

Pinterest/Two Spoons
Foto : Pinterest/Two Spoons

Cara menumbuhkan kumis berikutnya dapat menggunakan susu sapi segar. Hal ini dikarenakan susu sapi mengandung vitamin, mineral, dan nutrisi sehingga dipercaya dapat menumbuhkan kumis menjadi lebih lebat.

Cara menggunakannya pun cukup mudah, yakni hanya dengan merendam 2 kapas ke dalam susu sapi segar, kemudian tempelkan pada area kulit tempat pertumbuhan kumis. Diamkan selama kurang lebih 30 menit kemudian bilas hingga bersih. Lakukan sebanyak 2 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

9. Air putih

Pinterest/Fitriani gozel
Foto : Pinterest/Fitriani gozel

Menumbuhkan kumis tidak hanya dengan menggunakan bahan-bahan alami yang kemudian dioleskan pada area kumis saja, namun anda juga perlu mengimbanginya dengan mengonsumsi makanan atau minuman yang tepat agar pertumbuhan kumis anda cepat tumbuh dan lebat.

Nyatanya, tak hanya tubuh saja yang memerlukan air, namun juga rambut pada wajah juga membutuhkan asupan air yang cukup untuk tumbuh dengan cepat. Kurang lebih sama seperti pertumbuhan pohon. Tidak terpenuhinya kebutuhan air untuk pertembuhan kumis, maka kumis dan janggut tumbuh lebih lambat.

10. Makan makanan bergizi

Pinterest/Stockfresh
Foto : Pinterest/Stockfresh

Sama seperti air, anda juga perlu mengonsumsi makanan bergizi agar pertumbuhan rambut wajah anda bisa lebih cepat dan lebar. Anda sangat disarankan untuk mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin D, hal ini dikarenakan vitamin D memiliki peran penting dalam pertumbuhan rambut. Makanan yang mengandung vitamin D antara lain seperti ikan, telur hingga susu berfortifikasi.

Demikian adalah 10 cara menumbuhkan kumis dengan bahan alami. Semoga informasi cara menumbuhkan kumis di atas dapat menjadi informasi yang bermanfaat bagi anda.

Topik Terkait