img_title
Foto : Instagram/ @noah_site

IntipSeleb – Akhirnya setelah beberapa tahun harus menunda mudik. 2022 menjadi awal masyarakat dapat bertemu dengan kerabat dan orang terkasih mereka. Untuk semakin memeriahkan suasana ada playlist musik yang bisa kalian dengarkan. 

Lagu-lagu ini bisa diputar untuk memeriahkan momen kumpul keluarga besar atau sekadar menemani dalam perjalanan pulang yang sudah lama ditunggu-tunggu untuk merayakan Hari Raya bersama orang-orang tersayang. Apa saja rekomendasi playlist yang ada di Spotify? Berikut artikelnya. 

Teman Perjalananmu

Spotify
Foto : Spotify

Pertama ada playlist Teman Perjalananmu yang bisa kamu dengarkan saat sedang dalam perjalanan menuju kampung halaman. Playlist ini cocok untuk kamu yang ingin bersantai sejenak dalam alunan lagu-lagu klasik yang tak lekang oleh waktu. 

Diluncurkan di bulan Juli 2021, Teman Perjalananmu adalah satu playlist lengkap yang disesuaikan secara personal dan dirancang agar pengguna dapat mendengarkan rekomendasi musik terbaru, diselingi dengan beberapa konten podcast berita. Playlist ini terus diperbarui untuk memastikan bahwa pilihan musik yang didengarkan pendengar selalu segar dan berita yang ditampilkan selalu up to date. 

Siap Mudik

Spotify
Foto : Spotify

Lalu ada playlist Siap Mudik yang juga tentunya bisa kamu dengarkan saat bermacet-macet ria di perjalanan. Ada 20 podcasts dari podcaster teratas Spotify yang bisa kamu dengarkan di playlist ini. 

Playlist ini mencakup beragam genre podcast dari kreator lokal serta Podcaster Eksklusif Spotify yang akan mengangkat suasana hati saat Anda mendengarkan obrolan mereka. Kamu dapat menemukan playlist Siap Mudik dengan menuju ke tab pencarian dan ketik “Siap Mudik” untuk menikmati berbagai podcast pilihan!

Ketupat Lebaran

Spotify
Foto : Spotify

Ketupat Lebaran salah satu playlist yang memang dipersiapkan untuk momen berkumpul dengan keluarga. Playlist ini berisikan lagu Assalamualaikum by Opick yang ikonik sampai lagu dangdut klasik Minal Minul by Benyamin S. 

Nostalgia 90

Spotify
Foto : Spotify

Untuk Kamu yang mau mengenang saat-saat indah yang dulunya dihabiskan bersama orang terkasih bisa mendengarkan playlist Nostalgia 90. Playlist ini terdiri dari lagu-lagu Indonesia yang terus hidup di dalam ingatan Kita, dan akan membawa setiap anak tahun 90-an dalam perjalanan nostalgia. Kamu dapat mengakses playlist Nostalgia 90 dengan menuju ke Musik Indonesia Hub. 

Suara dari kota asal Kamu

Spotify
Foto : Spotify

Playlist ini dirancang khusus agar kamu dapat mendengarkan lagu-lagu terpopuler dari para musisi yang berasal dari kota-kota tertentu. Seperti, Sounds of Yogyakarta dan Sounds of Bandung. Kemudian, saat kamu kembali ke Ibukota, ada Sounds of Jakarta yang akan mengingatkan kamu hiruk pikuk kehidupan kota yang menanti. 

Masih ada beberapa kumpulan musik dari kota lain yang bisa kamu dengarkan, seperti dari Surabaya, Semarang, dan Medan. Cukup buka tab pencarian dan ketik "Sounds" dan masuk ke playlist kota yang ingin kamu dengarkan.

Topik Terkait