img_title
Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb – Hari Senin, 16 Mei 2022 menjadi hari spesial bagi umat beragama Buddha untuk mengadakan hari raya Tri Suci Waisak 2556 BE. 

Tentunya perayaan ini turut disertai para artis Tanah Air yang memeluk agama tersebut. Lantas kira-kira, siapa sajakah selebriti ini? Yuk simak artikelnya bareng IntipSeleb!

Dee Lestari

Instagram/dee_lestari
Foto : Instagram/dee_lestari

Hari Raya Waisak ditetapkan sebagai hari libur nasional berdasarkan Keputusan Presiden Indonesia Nomor 3 tahun 1983 tanggal 19 Januari 1983.

Perayaan Hari Raya Waisak biasanya dilakukan dengan melakukan perbuatan baik, mengambil bagian dalam meditasi, merenungkan ajaran Buddha, membawa persembahan ke kuil, dan berbagi makanan dengan orang-orang.

Seperti halnya dirayakan oleh penulis ‘Perahu Kertas’ Dee Lestari yang merayakan momen sukacita ini dengan berpose di depan lukisan patung Buddha.

“Dari mana dan di mana pun titik kita kini berada, kiranya pencerahan sempurna menjadi titik akhir perjalanan kita, dan semoga kita berbahagia di dalam prosesnya,” tulis Dee dalam postingannya, dilansir IntipSeleb, Senin 16 Mei 2022.

Roy Kiyoshi

Instagram/roykiyoshi
Foto : Instagram/roykiyoshi

Roy Kiyoshi merupakan salah satu artis Tanah Air yang taat beragama. Di mana hal itu diketahui bahwa Roy memiliki sebuah ruangan khusus untuk beribadah yang dihiasi dengan banyak patung Buddha.

Wendy Walters

Instagram/wendywalters
Foto : Instagram/wendywalters

Merupakan istri dari YouTuber Reza Arap, Wendy Walters yang menganut agama Buddha mengucapkan selamat merayakan bagi umat Buddha. Meski belum terlihat perayaan yang dilakukannya, namun Wendy mengunggah balasan salah satu pengikutnya di Instagram yang memberikan ucapan perayaan untuk Wendy Walters.

Reza Arap

Instagram/ybrap
Foto : Instagram/ybrap

YouTuber Reza Arap menambah jajaran artis yang ikut merayakan Hari Raya Waisak. Sebelumnya, Reza Arap menganut agama muslim.

Reza Arap diketahui besar dengan orang tua yang berbeda keyakinan. Ibunya memeluk agama Islam sedangkan ayah Reza penganut agama Kristen. Hal inilah yang membuatnya belajar tentang dua agama tersebu. 

Hingga akhirnya, Reza Arap pun memutuskan untuk mengikuti agama sang istri tercinta, Wendy Walters usai diketahui melakukan pemberkatan acara pernikahan di Bali pada Tahun 2021.

Topik Terkait