img_title
Foto : Instagram/krisna69.mukti

“Dapet arisan Rp250 juta, tapi dipotong mahar arisan Rp70 juta. Yang motong ya saudari TM itu. Gua gak tau tujuan dipotongnya kenapa. Akhirnya cuma dapet Rp180 juta,” kata Krisna.

Diharuskan Kembalikan Uang Arisan Rp250 juta

krisna69.mukti/instagram
Foto : krisna69.mukti/instagram

Namun, Krisna Mukti diharuskan mengembalikan dana arisan sebesar Rp250 juta, padahal ia hanya menerima Rp180 juta. Tak mau ambil pusing, Krisna tetap membayar cicilan uang arisan sebesar Rp10 juta per bulan. Setelah pandemi, Krisna

“Iuran per bulan Rp10 juta, ada 25 orang. Tapi gua harus balikinnya Rp250 juta. Awal-awal masih rajin bayar, tapi setelah pandemi mulai seret-seret. Sampai akhirnya gua minta keringanan ke saudari Tessa, gua kayaknya bakal mundur-mundur. Udah kompromi, udah sepakat,” tandas Krisna.

Hingga kini, Krisna Mukti rutin mencicil sisa uang arisan sebesar Rp120 juta. Namun, ia malah bingung karena tiba-tiba dilaporkan Tessa Mariska.

“Gak ada angin, gak ada ujan, gua dilaporin. (sisa utang arisan) Rp120 juta. Bulan ini bahkan masih bayar,” ucap Krisna Mukti. (Cy)

Topik Terkait