img_title
Foto : Instagram/andreastaulany

IntipSeleb – Andre Taulany merupakan salah satu artis Indonesia yang memiliki hobi mengoleksi mobil klasik dan mewah. Bahkan, beberapa kali Andre kedapatan memamerkan mobilnya melalui media sosial pribadi miliknya, baik Instagram maupun YouTube.

Untuk masalah harga tak usah ditanya. Mobil antik nan mewah milik Andre Taulany ini berharga fantastis. Bahkan, mobil-mobil tersebut dikabarkan memiliki harga milyaran rupiah. Sima ulasan selengkapnya di bawah ini.

Instagram/andreastaulany
Foto : Instagram/andreastaulany

Morris Mini Cooper. Mobil ini merupakan salah satu kesayangan Andre Taulany. Mobil ini diproduksi pada tahun 1959 oleh British Motor Corporation (BMC). Jika dilihat, mobil ini identik dengan sosok komedian legendaris, Mr. Bean.

Instagram/andreastaulany
Foto : Instagram/andreastaulany

VW Beetle. Dibandingkan dengan nama aslinya, mobil ini lebih dikenal orang-orang Indonesia dengan sebutan mobil kodok. Mobil ini diketahui rilis pada tahun 1949 silam.

Instagram/andreastaulany
Foto : Instagram/andreastaulany

Toyota MRII. Meskipun diproduksi pertama kali pada tahun 1984, namun terlihat sekilas mobil ini masih sangat mewah dan bagus. Mobil ini tak kalah jika disandingkan dengan mobil-mobil mewah keluaran terbaru.

Instagram/andreastaulany
Foto : Instagram/andreastaulany

Porsche 911 (1995). Mobil ini dibuat pertama kali pada tahun 1995. Bukan hanya Andre, banyak para kolektor mobil yang juga ingin memiliki mobil ini berada di garasi rumahnya.

Instagram/andreastaulany
Foto : Instagram/andreastaulany

BMW M3 E30. Mobil ini diketahui diproduksi pertama kali pada tahun 1986 silam. Diketahui pula, mobil ini adalah generasi pertama dari M-Power BMW.

Instagram/andreastaulany
Foto : Instagram/andreastaulany

Ford Mustang Shelby GT500. Mobil ini pertama kali diproduksi pada tahun 1965 silam. Berdasarkan sumber yang beredar, mobil ini dijual pada rentang tahun 1965 hingga 1968. Untuk harga, kini mobil ini diprediksi bernilai Rp9,7 milyar.

Topik Terkait