img_title
Foto : Instagram/rennydjajoesman

IntipSeleb – Renny Djajoesman merupakan lady rocker yang mengawali karier di blantera musik Tanah Air sejak tahun 1980-an. Album-albumnya seperti Semut Hitam, Ku serahkan, Mengalah untuk Menang, hingga Kusadari adalah karya-karya Renny Djajoesman yang masih dikenang.

Lama tak terdengar, Renny Djajoesman memutuskan untuk hijrah setelah ditegur oleh sang cucu. Lantas, bagaimana kabar terbaru Renny Djajoesman? Yuk intip artikelnya di bawah ini!

Masa Lalu Renny Djajoesman

Instagram/rennydjajoesman
Foto : Instagram/rennydjajoesman

Bukan hanya lady rocker, Renny Djajoesman dikenal dengan penampilannya yang nyentrik. Bukan hanya dunia tarik suara, Renny juga menyabet penghargaan Piala Vidia tahun 1992 sebagai pemeran pembantu perempuan terbaik.

Pada YouTube Call Me Mel, Renny Djajoesman mengaku memiliki masa kelam. Awalnya, ia bercerita cucunya yakni Riyu menengur Renny. Memanggil sang nenek dengan sapaan Tini, cucunya meminta Renny tidak lagi mabuk-mabukan, ke diskotik, hingga berjudi.

“Tini jangan suka mabok-mabok lagi. Tini jangan suka main judi,” ungkap Renny Djajoesman, menirukan permintaan cucunya.

“Tini jangan suka pergi-pergi terus,” lanjutnya.

Bahkan, sang cucu meminta Renny Djajoesman untuk melaksanakan ibadah salat. Diakui oleh penyanyi berusia 63 tahun itu, ia tidak pernah melaksanakan salat.

“Coba deh Tini salat. Saya yang tidak pernah mau salat dalam hidup saya,” pungkas Renny Djajoesman.

Memilih Bertaubat di Tahun 2014

Instagram/rennydjajoesman
Foto : Instagram/rennydjajoesman

Mendapatkan permintaan dari sang cucu, Renny Djajoesman tak bisa menahan air matanya. Saat itu juga, Renny mengambil sajadah dan mukena dan melaksanakan salat. Ia berjanji tidak akan lagi mengenal alkohol, rokok, dan disko.

“DI 2014 itu, saya mencari sajadah dan mukena, betapa berartinya ini sekarang. Dulu dunia saya jahiliyah gelap, lebih hitam dari arang. Semuanya itu berakhir di 2014, Insyaallah sudah saya tinggalkan,” papar Renny Djajoesman.

“Sekarang saya tidak lagi mengenal alkohol, rokok, dan disko yang dulu pergi Kamis pulang Senin,” lanjutmya.

Telah memutuskan hijrah, Renny Djajoesman berharap dirinya tetap istiqamah di jalan yang lurus dan tidak kembali ke masa kelamnya.

“Sekarang yang saya raih membaca Al-Quran sebanyak-banyaknya. Cucu saya mengajari saya baca surat-surat. Insyaallah saya istiqomah meninggalkan yang gelap,” tutur Renny Djajoesman.

Topik Terkait