img_title
Foto : Ist

IntipSeleb Film – Film Mencuri Raden Saleh akan segera tayang di bioskop pada 25 Agustus 2022 mendatang. Film ini merupakan garapan sutradara Angga Dwimas Sasongko.

Film Mencuri Raden Saleh menceritakan mengenai sekelompok pemuda-pemudi yang berencana mencuri lukisan tak ternilai dari Istana Kepresidenan. Lantas seperti apa fakta-faktanya? Yuk simak artikel selengkapnya berikut ini!

1. Film Heist Pertama di Indonesia

Ist
Foto : Ist

Mencuri Raden Saleh merupakan film pertama rumah produksi Visinema Picture yang bertema heist yang digarap sutradara Angga Dwimas Sasongko. Film ini sendiri berfokus kepada perencanaan, eksekusi, akibat dari sebuah aksi perampokan dan pencurian.

2. Akan Tayang Versi Dolby Atmos

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Cristian Imanuell selaku produser mengatakan bahwa film Mencuri Raden Saleh akan tayang dalam versi Dolby Atmos. Versi itu akan memberi pengalaman lebih kepada para penonton dari segi suara, dan adapun untuk versi Dolby Atmos sendiri akan tayang pada 2 September 2022 mendatang.

"Dolby Atmos untuk pertama kali, bisa ditonton 2 September. Jadi kita pengin teman-teman yang gak sabar nonton, ada rilis Mencuri Raden Saleh versi Dolby Atmos," ucap Cristian Imanuell saat jumpa pers pada Jumat, 19 Agustus 2022.

3. Iqbaal Bertemu Dua Maestro Pelukis Indonesia

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Di film Mencuri Raden Saleh, Iqbaal Ramadhan berperan sebagai mahasiswa yang memiliki pekerjaan sambilan sebagai pelukis. Bahkan untuk mendalami karakternya ia harus berangkat ke Yogyakarta untuk bertemu dua maestro Indonesia, Suharmanto dan Dedi Supriadi.

"Pendalaman karakter diberikan cukup banyak. Sempat dikirim ke Yogyakarta buat bertemu dua maestro lukis Indonesia, mas Suharmanto dan mas Dedi Supriadi," kata aktor berusia 22 tahun tersebut.

"Gue belajar langsung dari mereka, gue belajar teknik yang mereka pelajari selama 19 tahun dalam tiga hari,” sambungnya.

4. Angga Yunanda Ikut Workshop Hacker

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Angga Yunanda memerankan tokoh Ucup yang merupakan seorang hacker dengan meretas berbagai server untuk melancarkan aksi pencurian lukisan Raden Saleh. Untuk mendalami karakter tersebut Kekasih Shenina Cinnamon tersebut mengaku tertantang hingga ia berlatih dan mengikuti workshop dengan seorang hacker asli.

"Aku dapat waktu workshop sama hacker Indonesia, Mas Teguh namanya. Dikasih lihat kira-kira gimana kenyataan di dunia IT dan komputer," ujar Angga Yunanda.

5. Dibintangi Aktor dan Aktris Terkenal

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Film Mencuri Raden Saleh dibintangi oleh beberapa aktor dan aktris papan atas Tanah Air. Diantaranya ada Iqbaal Ramadhan, Angga Yunanda, Aghniny Haque, Rachel Amanda, Ari Irham, Umay Shahab, Dwi Sasono, dan masih banyak lagi. (hij)

Topik Terkait