img_title
Foto : Instagram/@nikizefanya

IntipSeleb – Bagi penikmat musik, nama Niki Zefanya pasti sudah enggak asing lagi. Namun sebagian besar mengenal penyanyi Indonesia itu dari persahabatannya dengan Lisa Blackpink.

Diketahui, Niki merupakan penyanyi wanita pertama di bawah naungan label 88rising yang berbasis di Amerika Serikat. Selain Niki, 88rising membawahi musisi hiphop dari Asia seperti Joji, Keith Ape (Jepang), Highers Brother (China) hingga Rich Brian (Indonesia).

Cewek kelahiran Jakarta, 24 Januari 2019 tersebut belum lama merilis album terbaru, Wanna Take It Down Town? Single Lowkey dengan cepat menjadi favorit banyak orang.

Yuk intip pesona Niki Zefanya yang enggak kalah charming dari Lisa Blackpink!

Pertemuan Niki dan Lisa Blackpink
Niki Zefanya dan Lisa BlackpinkLisa Blackpink pertama kali diketahui menikmati lagu-lagu Niki dari video YouTube, Lili Film. Dalam video buatannya, Lisa menggunakan lagu Spell milik Niki. Bahkan lagu tersebut berhasil menjadi trending nomor satu di chart musik Korea Selatan, Melon.

Sejak saat itu, keduanya berkenalan lewat sosial media. Niki dan Lisa bertemu pertama kali saat konser Blackpink di Amerika Serikat.

Niki, Rich Brian dan Billie Eilish

Niki Zefanya, Rich Brian, dan Billie Eilish
Bersama Brian, Niki sudah pernah berkolaborasi lewat lagu Little Prince. Intip potret keduanya bersama penyanyi muda AS yang sedang naik daun, Billie Eilish. Enggak kalah keren kan?

Sempat Kesulitan Beradaptasi
Niki Zefanya
Menjadi penyanyi asal Indonesia yang melebarkan karier di negeri orang pastinya tidak mudah bagi Niki. Dalam wawancara dengan VIVA, pemilik nama asli Nichole Zefanya ini mengaku kesulitan untuk beradaptasi di Amerika Serikat. 

"Ya, ketika aku pindah ke US aja itu berat. Karena aku belajar di sekolah internasional, aku dikelilingi oleh orang Amerika. Aku mikir aku tahu semuanya, aku akan baik-baik saja. Tapi ternyata pas aku pindah, benar-benar terkejut banget. Ketika orang bertemu aku dan orang bilang, kamu dari mana, dari Jakarta. Keberadaanku saja sudah menjadi pertanyaan, aku bahkan tidak berpikir tentang itu," ujarnya.

Tipe Cewek Pemalu
Niki Zefanya

Melihat aksi energik Niki saat konser, enggak ada yang menyangka kalau aslinya dia merupakan pribadi yang pemalu. Dalam kutipan wawancara VIVA, Niki mengatakan bahwa salah satu tantangan besar jadi penyanyi terkenal adalah melawan rasa malu ketika diwawancara media.

"Aku tumbuh menjadi orang yang pendiam. Lalu tiba-tiba aku ke musik, dan oke sekarang, diwawancara media dengan puluhan orang. Tantangan terbesar buat aku sih, aku merasa aku selalu dilihat orang, di sosial media, orang-orang melihatku seperti publik figur," kata dia.

Tidak memisahkan genre musik
NIKIBanyak menuangkan aliran musik R&B dan Indie Folk, Niki mengaku tak terlalu memusingkan genre dalam berkarya. Menurutnya, ia hanya ingin jujur pada apa yang ia sukai. 

"Di awal karier aku masih mencari bagaimana musik aku. Awalnya genre favorit aku R&B, aku ingin jadi seperti kehlani atau H.e.r. Aku benar-benar dengerin banyak banget pop musik, yang aku pelajarin bahwa genre enggak terlalu penting, yang pentingnya jujur," kata dia.
 

Topik Terkait