img_title
Foto : Instagram

Tapi ternyata, masalah yang ada dalam hubungan Manda dan Christ tidak bisa diselesaikan, sehingga keduanya memilih untuk putus. Manda mengaku sudah tidak ada kecocokan satu sama lain dengan mantan kekasihnya itu. 

"Gak ada kecocokan, ternyata udah berusaha untuk memperbaiki dan cari solusi, dan udah mengurangi ego, segala macam tapi ternyata nggak juga sih," ujarnya.

Tipe cowok idaman bagi Amanda Manopo​

Amanda Manopo

Selain itu, cewek kelahiran Jakarta ini juga menjelaskan bagaimana kriteria cowok idaman. Manda menaruh kriteria enak dipandang dan cakep untuk tipe idaman cowok sebagai teman hidupnya kelak. Yang paling penting, cowok harus wangi kalau mau menjadi kekasih Manda. Selain itu, cewek yang pernah dikabarkan pacaran dengan Angga Yunanda ini juga suka cowok dengan postur tubuh yang tinggi.

"Good looking, cakep, dan wangi. Gue paling suka wangi karena gue orangnya wangi, apa aja (lokal atau bule). Mantan blasteran, tapi sebelum-sebelumnya kan gak ada blasterannya. Yang pasti gue suka cowok tinggi karena enak aja gitu loh, jadi gue lagi pake heels tuh masih aman," ucapnya.

Untuk urusan sifat sendiri, Manda mengaku suka cowok yang perhatian dan dewasa. Bahkan, cewek kelahiran tahun 1999 ini lebih memilih pria yang berusia 30-an karena dianggap punya wawasan yang luas dan bisa menurunkan ego.

Topik Terkait