img_title
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Lagu ini berisikan pesan positif dan semangat agar para perempuan saling mendukung dalam perjalanannya menjadi seorang ibu. Musik yang menyuguhkan genre pop ini menceritakan kehidupan perjalanan seorang ibu yang berhak mendapatkan dukungan penuh suami, keluarga, dan lingkungan sekitar.

Tak hanya itu saja. Lagu “Berhak Bahagia” diciptakan oleh Atta Halilintar dan Vais Randi, serta dikerjakan kurang lebih selama satu bulan.

"Tentunya, lagu ini dibuat atas kegelisahan kita bersama terhadap ibu-ibu yang sering di-bully atau dibicarakan tentang bagaimana cara dia mengasuh anak, bagaimana kehidupan menjadi sebagai ibu, dan bagaimana hal tersebut berpengaruh terhadap pemberian ASI kepada anaknya, jadi kita hadirkan lagu ini untuk memberikan semangat kepada para ibu yang sedang menyusui khususnya istriku tercinta Aurel,” ucap Atta.

Kolaborasi

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Kolaborasi yang apik ini diharapkan dapat mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya memberikan dukungan untuk para ibu menyusui dan tumbuh kembang anaknya. Atta dan Aurel juga mengajak Mom Uung, baik untuk karya dan momen saat Aurel memberikan ASI kepada Ameena, putri pertama mereka.

"Saya sangat senang dalam kolaborasi ini karena memberikan banyak edukasi bukan hanya terhadap ibu-ibu menyusui namun juga kepada masyarakat. Karena perlu kita ketahui ibu-ibu ini tentunya butuh banyak dukungan dan dorongan agar bisa mendukung ASI eksklusif yang maksimal dan kewarasan selama proses menyusui,” ujar Mom Uung.

Topik Terkait