img_title
Foto : Instagram/@erinagudono

IntipSeleb Lokal – Pernikahan putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono akan berlangsung pada Sabtu, 10 Desember 2022. Segala persiapan terus dilakukan agar tidak ada kesalahan saat rangkaian pernikahan itu berlangsung.

Tidak hanya persiapan besar, hal-hal kecil juga sangat diperhatikan termasuk kendaraan yang akan digunakan Erina Gudono saat akan menuju tempat akad nikah. Seperti apa persiapannya? Berikut artikelnya.

Naik Kereta Kuda

Instagram/@kaesangp
Foto : Instagram/@kaesangp

Pihak wedding organizer yang menyiapkan acara akad nikah Kaesang dan Erina, Wigung Wratsangka menyampaikan jika kendaraan yang akan digunakan oleh Erina sudah dipersiapkan.

Nantinya, Erina Gudono akan menggunakan kereta kuda untuk menuju ke Pendopo Agung Royal Ambarukmo. Tetapi, Wigung menegaskan kendaraan yang dinaiki oleh Erina bukanlah kereta kencana. Namun kereta itu kereta khusus yang biasa dipakai untuk pernikahan.

"Naik kereta kuda dari depan lobi Hotel Ambarukmo menuju kuncungan Pendopo (Agung Royal Ambarukmo)," kata Wigung dilansir dari VIVA.

"Kereta kuda bukan (kereta kencana dari Keraton Yogyakarta). Kereta biasa tapi bukan delman, kereta khusus," sambung Wigung.

Akan ada Tiga Orang Satu Kereta

Instagram/ @erinagudono
Foto : Instagram/ @erinagudono

Wigung menyampaikan Erina Gudono akan menaiki kereta kuda itu bersama dengan dua saudara perempuannya yaitu kakak dan adiknya. "Tiga orang yang naik. Mbak Erina, kakaknya dan adiknya," ujarnya.

Sementara itu, sang kakak laki-laki, Allen Gudono yang akan menjadi wali nikah sudah menunggu di Pendopo Agung Royal Ambarukmo bersama sang ibu saat Erina naik kereta kuda itu.

Sebagai informasi, prosesi pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan dimulai pada 8 Desember 2022. Erina akan melaksanakan pengajian di kediamannya. Lalu, pada hari selanjutnya 9 Desember 2022 akan ada acara siraman dan midodareni untuk calon pengantin putri.

Sementara untuk akad nikah akan dilaksanakan di Pendopo Royal Ambarukmo pada 10 Desember 2022. Terakhir akan ada resepsi pernikahan diselenggarakan di Pura Mangkunegaran Solo sehari kemudian yaitu pada 11 Desember 2022.(prl).

Topik Terkait