img_title
Foto : Instagram/@gadiiing

IntipSeleb LokalGading Marten sering kali membagikan aktivitas hingga apa yang tengah ia pikirkan melalui media sosialnya.

Seperti halnya yang satu ini. Gading kedapatan menumpahkan keherannya pada orang-orang yang mengendarai motor di jam malam. Sebab dinilai sembrono karena melawan arah hingga berhenti di fly over yang tak diperuntukan untuk motor. Seperti apa curhatannya? Simak selengkapnya di bawah ini.

Heran dengan Aksi Pemotor yang Sembrono

Instagram/@gadiiing
Foto : Instagram/@gadiiing

Melalui Instagram Storynya, Gading Marten menuliskan rasa herannya akan aksi pemotor yang sembrono di jalan saat malam hari.

Sebab, banyak yang melawan arah hingga berhenti di fly over yang memang tak diperuntukan untuk pemotor. Gading pun merasa geram karena jika terjadi kecelakaan, justru pengendara lain lah yang biasanya akan disalahkan.

“Gw mah suka heran ama orang2 yg naik motor.. jam2 segini dipikir nyawanya 9 kali yah.. lawan arah, berenti di fly over yg motor ga boleh lewat.. ini kelindes kite yang salah.. ga ngerti lagi lah.. yg waras bego pokoknya!!” tulis Gading Marten dikutip dari Instagram Storynya, Kamis, 8 Desember 2022.

Yang Punya Mobil Biasanya Disalahkan

Instagram/gadiiing
Foto : Instagram/gadiiing

Lebih lanjut, Gading pun menuliskan kekesalan karena biasanya yang memiliki mobil lah yang akan disalahkan.

“Satu bego smua ngikut. Yang bener mentang2 punya mobil ta*lah!,” kata Gading.

“Apa ga ada yg nunggu di rmh apa gimane ya ini orang2? Kite kalo pake hardtop cium cikit ujung bumper kan solid!!! Ya kite yg salah namanya juga mobil... Udah ah..gnite :) baik2 kalian semua..sehat2 ya,” pungkas Gading Marten.

Sementara itu, Gading Marten belum lama ini tampil di acara musik Soundrenaline bersama dengan The Prediksi.

Meski disebut sebagai geng motor, namun The Prediksi tampil enerjik lengkap dengan dance yang telah dilatih bak boyband. Penampilan The Prediksi membawakan lagu ‘Let's Dance Together’ dari BBB sukses menghibur para penonton. (nes)

Topik Terkait