img_title
Foto : Instagram/tamarageraldine_5

IntipSeleb Lokal Tamara Geraldine sempat divonis usianya tak lama lagi. Hal itu mempengaruhi hak asuh anak dengan mantan suaminya, Tien Thinh Pham yang merupakan pria asal Vietnam.

Tapi kondisinya Tamara Geraldine masih hidup seperti, jadi buat dirinya bisa kembali besarkan anaknya. Berikut artikel lengkapnya.

Divonis Usianya Tak Lama Lagi

Instagram/tamarageraldine_5
Foto : Instagram/tamarageraldine_5

Setelah beberapa tahun, akhirnya Tamara Geraldine mendapatkan hak asuh penuh atas anaknya Pham Mai Tjazkayaa dari mantan suaminya. Diketahui, Tamara Geraldine menikah dengan mantan suaminya asal Vietnam, Tien Thinh Pham pada 2000 silam. Namun rumah tangga mereka hanya bertahan 11 tahun.

Di balik kisah cintanya yang sudah kandas. Ternyata ada kisah yang terjadi di antara Tamara Geraldine dengan Tien Thinh Pham.

"(Tahun) 2010. Setelah divonis hidup tidak lama lagi, saya meminta Thinh untuk meninggalkan saya dan membentuk keluarga baru demi memiliki keturunan. Kay ditinggal hingga 'saat' saya tiba, setelah itu diboyong ke Jerman dan diadopsi resmi oleh Panda (Thinh)," tulis Tamara dikutip dari unggahannya, Kamis, 15 Desember 2022.

Memang Pham Mai Tjazkayaa bukan anak yang lahir dari rahim Tamara Geraldine. Tapi ia diangkat saat sang artis menikah dengan suami pertamanya.

Tamara Geraldine sempat divonis usianya tak lama lagi, syukurnya hingga kini ia masih hidup. Kesepakatan dengan suaminya saat itu, pengasuhan anaknya dijalani secara bergantian sampai ia sudah mendapatkan kartu tanda penduduk (KTP).

"Empat tahun lebih tidak bisa bertemu langsung dengan Pandanya, tanpa sepengetahuan saya, bapak dan anak ini ternyata berdiskusi tentang banyak hal penting," tulis Tamara.

"Salah satunya adalah kesepakatan kami, kejelasan identitas bagi Kay setelah ia mencapai umur 17 tahun. Saya dan ayahnya membebaskan Kay untuk memilih kewarganegaraan," sambungnya.

Sempat Pesimis

Instagram/tamarageraldine_5
Foto : Instagram/tamarageraldine_5

Setelah kesepakatan dijalani, Tamara Geraldine sempat pesimis anaknya mau hidup dengannya. Namun kenyataan berkata lain.

"Sebelas tahun hidup sendiri, saya sudah mempersiapkan diri bahwa Kay bisa diadopsi resmi oleh ayah dan keluarga barunya yang utuh. Tanpa saya tahu, jauh sebelum mencapai umur 17, Kay tetap ingin jadi WNI," ungkap Tamara Geraldine.

"Hanya saja, ayahnya tidak ingin lebih memberatkan kesendirian saya dan itu memberatkan perasaan Kay yang terjepit karena kasihnya pada kami berdua. Semua ini terjadi tanpa pernah saya tahu," lanjutnya.

Keadaan itu buat Tamara Geraldine panjatkan syukur karena diberikan umur panjang. Juga memiliki suami, Paul Tuanakotta yang menikah sejak 2021 lalu.

Apalagi anaknya meminta untuk diadopsi resmi dan menjadi warga negara Indonesia (WNI). Sehingga kini nama sang putri menjadi Pham Mai Tjazkayaa Poetry Tuanakotta.

Topik Terkait