img_title
Foto : Instagram/ @abidzar73

IntipSeleb LokalAbidzar Al Ghifari merupakan aktor papan atas Tanah Air. Sebagai seorang publik figur, dirinya kerap jadi sorotan publik.

Penampilan terkini dengan rambut gondrong nan gaya fesyen yang nyentrik tuai pro dan kontra. Menanggapi hal tersebut, Abidzar pun buka suara. Lantas bagaimana tanggapannya? Yuk simak ulasan berikut ini!

Tak Peduli Sama Komentar Publik Terkait Penampilannya

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Sebagai manusia tentunya di dalam kehidupan tuai komentar negatif mapun positif. Hal ini dirasakan pula oleh Abidzar Al Ghifari sejak usianya 12 tahun.

"Ya gimana ya, menurut gua dalam hidup itu pasti ada yang namanya negatif dan positif dan gua udah merasakan itu dari umur gua 12 tahun," kata pria berusia 21 tahun tersebut, usai ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis, 15 Desember 2022.

Banyaknya komentar tentang penampilan Abidzar yang nyentrik, bahkan kerap dicap urak-urakan. Tentu hal itu bukan sumber masalah bagi putra sulung almarhum mendiang Ustaz Jefri Al Buchori ini.

"Dan itu bukan menjadi sumber masalah bagi gua sekarang gitu lho," tuturnya.

Dalam keterangan tambahannya, pria kelahiran 13 April 2001 itu tak mempedulikan perkataan netizen soal penampilan terkininya.

"Gue ga peduli sih, balik lagi gue dari umur 12 gue udah menuai pro dan kontra dan gue ga merasakan apa apa sampai sekarang," jelasnya.

Cuek dengan hujatan dari warganet terkait penampilannya. Akan tetapi, jika Abidzar Al Ghifari mendengar dan melihat kedua orang tuanya diserang ia menegaskan akan membalasnya.

"Kecuali ada yang nyerang bokap sama nyokap gue baru gue bales," ucapnya.

Walaupun Tuai Pro dan Kontra, Abidzar Punya Karier Cermelang

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Lebih lanjut, meski tua pro dan kontra. Abidzar Al Ghifari juga dikenal sebagai aktor papan yang memiliki segudang prestasi.

Pandai berakting, kini ia dipercaya untuk beradu akting bersama Febby Rastanty dalam film bertajuk Balada Si Boy. Di film ini, Abidzar Al Ghifari debut perdana jadi pemeran utama.

Anak sulung dari mendiang almarhum Uje ini mengaku merasa ada beban tersendiri. Pasalnya, ia memiliki tanggung jawab yang besar dalam film tersebut.

"Ini berat banget, karena gue belum merasa diri gue besar untuk film besar seperti ini," paparnya.

"Gue pengen ucapin, terima kasih buat Mas Fajar (sutradara) dan Bu Santi (Produser) dan teman teman, yang sudah ngasih posisi. Karena ini film pertama gue sebagai main character," pungkas Abidzar Al Ghifari.

Topik Terkait