img_title
Foto : Instagram/ @alghazali7

IntipSeleb Lokal – Tiga anak dari Ahmad Dhani dan Maia Estianty, Al Ghazali, El Rumi, dan Dul Jaelani terlihat baru melakukan perjalanan mendaki Gunung Semeru. Momen pendakian itu dibagikan oleh Al melalui postingan Instagram pribadinya.

Dari pendakian itu, Al Ghazali mengaku banyak sekali mendapatkan pelajaran yang berharga. Apa sajakah itu? Berikut artikelnya.

Banyak Belajar

Instagram/ @alghazali7
Foto : Instagram/ @alghazali7

Al Ghazali melakukan pendakian gunung bersama dengan adik-adiknya, El Rumi dan Dul Jaelani. Pada momen itu, Al mengungkapkan jika dirinya banyak belajar tentang kehidupan.

Meski sulit, Al sangat bersyukur karena dirinya berhasil mencapai puncak gunung bersama dengan adik-adiknya.

"Moment di saat mau Summit gunung Semeru, perjuangan yang tidak mudah, tapi alhamdulillah bisa sampai di Summit, rasa capek senang sedih terharu semua terbayar dengan perjuangan kita & pemandangan dari atas gunung," tulis Al Ghazali pada postingannya di Instagram.

Al Ghazali pun menceritakan jika banyak pelajaran yang bisa diambil ketika mendaki gunung. Salah satunya adalah belajar menghargai hidup.

"Pelajaran yang saya petik dari hiking itu : (BELAJAR MENGHARGAI HIDUP) Jadi, kalian jadi orang gaboleh sombong karna manusia itu cuma sekecil semut dari atas gunung. Baru BOLEH sombong ASAL bisa cium siku tangan sendiri," tulisnya.

Mendapatkan Pujian

Instagram/ @alghazali7
Foto : Instagram/ @alghazali7

Melihat postingan sari Al Ghazali beberapa rekan dan netizen tampak memuji dirinya. Mereka menganggap hal ini tidak biasa dilakukan oleh para artis di Indonesia.

"Gunung mengajarkan kita untuk semakin rendah diri ketika berada di puncak," tulis netizen.

"Ini nama nya anak artis yangg keren,, g cuman maen di mall atau mondar mandir luar negeri,, tapi berani explore alam di negeri sendiri.. mantap Al," tulis netizen.

"Gilak masih tetep ganteng aja padahal udah nyampe puncaknya ga ada kucel"nya," tulis netizen lainnya di postingan Al Ghazali. (hij)

Topik Terkait