img_title
Foto : IntipSeleb/ERaizza

IntipSeleb Musik – Aksi menarik mewarnai penampilan Opick di Festival Pasar Musik hari ketiga, Minggu, 12 Februari 2023. Musisi religi itu membuat banyak penonton bersalawat, bahkan ada yang melakukan sebuah treatikal.

Apa yang dihadirkan Opick? Coba yuk dibaca sampai habis!

Penampilan Opick

IntipSeleb/Raizza
Foto : IntipSeleb/Raizza

Opick yang mempunyai latar belakang sebagai penyanyi religi tentu saja menjadi tamu spesial di sebuah festival musik. Yang mana sebagaimana diketahui, festival musik pada umumnya terdiri dari musisi-musisi genre pop yang memang mayoritas didengar oleh banyak orang, terutama kalangan anak muda. Untuk itu, kehadiran Opick di Festival Pasar Musik begitu dinanti.

Terbukti, sebelum naik ke atas panggung, sudah berdiri beberapa orang di depan barikade yang melantunkan salawat sambil menunggu Opick. Setelah muncul, Pria berusia 48 tahun itu menyapa seluruh penonton yang hadir dengan ucapan salam sekaligus lagunya yang berjudul ‘Assalamualaikum’. Ia juga mengajak salawat para penonton.

“Katanya tuh, satu majelis kalau gaada salawatnya, majelisnya ga bagus. Kita salawatan dulu, Sholatullah Salamullah,” yang langsung diikuti salawat nabi oleh para penonton di hadapannya.

Aksi salawat ini tentu sangat jarang ditemui di festival musik pada umumnya.

Aksi Kocak para Penonton

IntipSeleb/Raizza
Foto : IntipSeleb/Raizza

Penampilan Opick tidak hanya memiliki keunikan karena salawat, tetapi juga adanya aksi dari para penontonnya.

Saat Opick menyanyikan lagunya ‘Bila Waktu Tlah Berakhir’, tiba-tiba ada sekelompok penonton di sudut kanan panggung yang tingkahnya bak sedang drama treatikal. Di mana, ada salah satu dari mereka yang akting bak seorang yang sedang sakaratul maut. Hal ini dilakukan mengingat lagu Opick yang satu itu kerap dijadikan backsound orang meninggal.

Teman-teman ataupun orang sekeiling anak yang beraksi itu hanya mengerubunginya dan sebagian merekam aksi drama itu. Di sisi lan, Opick masih terus melanjutkan nyanyiannya, sehingga kondisinya persis di sinetron-sinetron adzab.

Sebagai informasi, Festival Musik 2023 digelar selama 3 hari dengan mengundang ratusan musisi untuk mengisi acara. Di antaranya King Nassar, Mulai dari GIGI, Komunal, Heals, Coldiac, The Jansen, Hursa, Friday Noraebang, White Swan, Romantic Echoes, Mad madmen, Abbydzhar, Private Number, Rossa, Barasuara, Sunwich, Street Walker, Avhath, Perunggu, Sisitipsi, Soegi Bornean, Electric Bird, Lone, Nassar, Yovie and Nuno, Oslo, Danilla, Speak up, Karaokinight, Holy City Rollers, Rizky Febian, Pee Wee Gaskins, JKT 48, Maliq & D’Essentials, Sal Priadi, Jason Ranti, Reality Club, Somewhere, The Upstairs, Shaggy Dog, Phonetic, Gangga, The Changcuters. (nes)

Topik Terkait