img_title
Foto : Instagram.com/sabilfadhillah

IntipSeleb Lokal – Dengan banyaknya daerah dan kebudayaan di Indonesia, tak heran jika bahasa yang berada di setiap daerah juga berbeda-beda dan punya keunikannya masing-masing. Tak terkecuali bahasa Sunda.

Ada salah satu kata dalam bahasa Sunda yang mendadak ramai diperbincangkan, yakni kata ‘Maneh’. Tepatnya setelah Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mendapat kritik dari seorang guru honorer asal Cirebon. Lantas, apa arti kata tersebut? Yuk simak ulasannya!

Kritik Terhadap Ridwan Kamil

ridwan kamil
Source: Viva

Ramai pemberitaan seorang guru honorer asal Cirebon Jawa Barat, Muhammad Sabil yang dipecat gegara memberikan kritik dengan kata ‘Maneh’ kepada Ridwan Kamil melalui media sosial Instagram.

"Dalam zoom ini, maneh teh keur jadi gubernur jabar ato kader partai ato pribadi @ridwankamil? (Dalam zoom ini, kamu lagi jadi gubernur atau kader partai atau pribadi)," tulis akun @sabilfadhillah dikutip Kamis, 16 Maret 2023.

Topik Terkait