img_title
Foto : Instagram/@sumargodenny

“Ternyata tidak terbayar, loh kok tidak ketahuan. Besoknya gue datang lagi gue ingin cari tahu kenapa tidak ketahuan. Gue ambillah permen pistol-pistolan, gue masukin ke dalam celana gue,” sambungnya.

Sayangnya, pencuriannya yang kedua malah berakhir gagal. Ia tertangkap oleh pagawai toko yang mengetahui bahwa rekan Ayu Dewi ini mencuri barang di kantongnya. Denny Sumargo pun dipaksa untuk ganti rugi 7 kali lipat dari harga barangnya itu.

“Begitu gue keluar ada yang megang, akhirnya dibawa ke security, harus ganti 7 kali lipat atau berapa gitu, karena tidak punya duit di bawa lah gue ke tempat gue tinggal, dimarahin lah gue dan diusir," kenang Denny Sumargo.

Singkat cerita, imbas dari pencuriannya itu, Denny Sumargo diusir oleh kedua orang tuanya. Ia pun harus berjuang mencari makan. Denny mengaku harus mengorek sampah untuk mendapat makanan.

Jumlah Kekayaan Denny Sumargo

YouTube/The Leonardo
Foto : YouTube/The Leonardo

Namun kisah pahitnya itu membuat Denny Sumargo bangkit. Ia kini mulai tenar melalui podcast miliknya. Melansir dari situs socialblade.com, pendapatan dari kedua kanal tersebut sangatlah banyak. Kanal PEBASKET SOMBONG diperkirakan menghasilkan sekitar USD824 - USD13.200 pemasukan tiap bulannya, atau setara dengan Rp12 juta hingga Rp196,7 juta. Untuk kanal CURHAT BANG, Densu bisa meraup keuntungan dari USD7.200 hingga USD115.300 per bulan, atau sekitar Rp107,2 juta hingga Rp1,7 miliar.

Topik Terkait