img_title
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

“Hmm iya sih (sempat merasa khawatir), sebelum konsultasi kita sempat bingung dan agak pesimis sih. Bisa enggak ya dari caesar ke normal, proses VBAC ini,” Ujarnya.

Sempat pasrah, namun Vebby Palwinta meyakini dirinya untuk tetap melahirkan secara normal.

“Nah Alhamdulillah dapat dokter yang ngasih afirmasi positif, bahwa bisa kok sebelum dua tahun, lahiran VBAC. Jadi tidak menutup kemungkinan kita yang lahiran caesar, sebenarnya bisa kok, asal waktunya tetap terus kondisi bayi dan ibunya sehat,” paparnya.

“Dan juga memang harus ada konsultasi antar dokter dan pasien. Beda-beda orang ya, tergantung ketebalan rahim juga Kita enggak bisa samain. Jadi memang harus atas pantauan dokter,” tandas Vebby Palwinta. (bbi)

Topik Terkait