img_title
Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb Lokal – Anak mendiang pendakwah Islam, Ustaz Jefri Al Buchori alias Uje, yakni Abidzar Al Ghifari bercerita tentang kisah masa lalunya yang dirasa olehnya cukup sulit. Hal ini terjadi usai sang ayah meninggal dunia pada 26 April 2013 silam.

Menurut anak laki-laki Umi Pipik ini, ia dan keluarga berada di titik terendah dalam hidup mereka usai kepergian sosok mendiang Uje. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Abidzar Al Ghifari Sempat Hidup Pindah-pindah

Instagram.com/abidzar73
Foto : Instagram.com/abidzar73

Bagi Abidzar, ekonomi menjadi salah satu faktor terberat usai sang ayah meninggal dunia. Hal ini tambah diperparah dengan kondisi rumahnya yang habis dilalap Si Jago Merah pada tahun 2014 silam.

Hal ini membuat Abidzar dan keluarganya mesti ke sana dan ke mari mencari tempat tinggal. Beberapa kali, akui Abidzar, ia dan keluarga harus tinggal mengontrak.

Ia menghabiskan waktu sekitar 18 tahun untuk 12 kali pindah tempat tinggal. Namun, hal ini tetap dijalani olehnya dan keluarga dengan lapang dada.

"Selama delapan tahun itu gue 12 kali pindah rumah dan itu ngontrak, kalau habis numpang dipinjamin rumah," ungkap Abidzar Al Ghifari dilansir IntipSeleb dari YouTube Curhat Bang Denny Sumargo pada Senin, 10 April 2023.

Sempat Numpang di Rumah Rossa

Instagram/@abidzar73
Foto : Instagram/@abidzar73

Abidzar mengaku masih ingat beberapa nama orang yang pernah berjasa di hidupnya saat berada di titik terendah itu. Tak disangka, salah satu figur publik yang turut menolong Abidzar dan keluarga adalah seorang penyanyi wanita Indonesia, Rossa.

Kata Abidzar, Rossa sempat meminjamkan rumahnya kepada keluarganya. Rumah yang dimaksud berada di kawasan Cipete, Jakarta Selatan.

"Ingat Teh Ocha pernah pinjamin rumah dia di Cipete," ujar Abidzar.

"Gue sempat tinggal di rumah Teh Oca sebulan sekeluarga. Saking kita sudah nggak punya apa-apa," sambungnya.

Dari sini pula, Abidzar memutuskan untuk terjun ke dunia hiburan. Hal ini demi kembali membangkitkan ekonomi keluarganya.

Hasilnya, kini Abidzar telah didapuk dalam beberapa film. Beberapa di antaranya seperti Balada Si Roy, Ada Cinta di SMA, Happy Anniversary.

Topik Terkait