img_title
Foto : Instagram/laudyacynthiabella

IntipSeleb Lokal Laudya Cynthia Bella berperan sebagai Sitti Raham dalam film Buya Hamka yang akan tayang pada 19 April 2023 mendatang. Beredar kabar jika ini merupakan film terakhir dari Bella.

Apakah benar kabar tersebut? Yuk simak jawaban dari Bella di bawah ini!

Film Terakhir

IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah
Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Buya Hamka dikabarkan akan menjadi film terakhir dari Laudya Cynthia Bella. Terkait hal tersebut Bella tidak memberikan jawaban dengan pasti.

"Kita enggak ada yang tahu takdir Allah ya. Kita enggak tahu apa yang ada di depan mata. Contoh film kita tayang tanggal 20 aja jadi ke tanggal 19 berarti kan takdir Allah berubah begitu cepat tanpa kita skenario in," kata Bella di kawasan Senayan, Jakarta Pusat.

"Kita enggak ngatur apa-apa tiba-tiba semuanya berubah. Jadi ya kita lihat dulu aja apa yang ada di depan karena menurutku waktu sangat mahal," sambungnya.

Untuk itu, Bella meminta untuk penggemar dan masyarakat tidak perlu memikirkan kabar tersebut. Sebab, saat ini dirinya sedang fokus mempromosikan film Buya Hamka.

"Jadi sayang banget kalau kita terlalu mikirin jauh ke depan. Pikir aja dulu yang ada di depan mata. Insya Allah kita akan tayang tanggal 19 dan kami sangat memohon doanya kepada Allah SWT dan teman-teman semua untuk support film kami," katanya.

Sinopsis Buya Hamka

Falcon Pictures
Foto : Falcon Pictures

Film Buya Hamka bagian pertama ini memperlihatkan ketika Hamka menjadi pengurus Muhammadiyah di Makassar dan berhasil memberikan kemajuan yang pesat pada organisasi tersebut. Hamka juga mulai menulis sastra koran dan cerita romannya disukai para pembaca.

Hamka dan keluarganya pindah ke Medan, karena Hamka diangkat menjadi pemimpin redaksi majalah Pedoman Masyarakat. Posisi ini membuat Hamka mulai berbenturan dengan pihak Jepang hingga harus ditutup karena dianggap berbahaya.

Kehidupan keluarga Hamka pun terguncang ketika salah satu anak mereka meninggal karena sakit. Usaha-usaha Hamka untuk melakukan pendekatan pada pihak Jepang malah dianggap sebagai penjilat dan dimusuhi, sehingga Hamka diminta untuk mundur dari jabatannya sebagai pengurus Muhammadiyah.

Film Buya Hamka dibintangi oleh Vino G Bastian, Laudya Cynthia Bella, Desy Ratnasari, Donny Damara, Reza Rahadian, Ayu Laksmi, Anjasmara, Marthino Lio, Reybong, Mawar De Jongh, Mathias Muchus Verdi Solaeman, Teuku Rifnu Wikana, Ben Kasyafani, Wafda Lubis, Ferry Salim, Donny Kesuma, Cok Simbara, Roy Sungkono, Yoriko Angeline, Ajil Ditto, Zayyan Sakha, dan Yoga Pratama.

Topik Terkait