img_title
Foto : Instagram/@jharnabhagwani

IntipSeleb – Lathi Challenge belakangan viral di media sosial setelah dibuat oleh Jharna Bhagwani. Lagu dari Weird Genius dan Sara Fajira itu populer karena memadukan instrumen tradisional Indonesia dengan lirik berbahasa Inggris dan Jawa.

Namun melihat tren Lathi tersebut, reaksi berbeda justru ditunjukkan beberapa netizen asal Malaysia. Banyak dari mereka malah mengecam dan meminta publik Indonesia untuk menghentikan tantangan tersebut karena dianggap musyrik dan haram.

Lathi Challenge Digandrungi di Indonesia

Jharna Bhagwani

Setelah Jharna Bhagwani, kini banyak masyarakat Indonesia yang mencoba tren Lathi Challenge. Mengikuti video klipnya, dimana seseorang berubah dari wajah yang biasa menjadi menyeramkan setelah melalui hubungan pacaran yang saling merusak.

Kebanyakan dari mereka membuat Lathi Challenge dengan mengenakan busana adat dari berbagai daerah di Indonesia sebelum akhirnya membuat diri mereka tampak menyeramkan dengan makeup tebal dan bernuansa gelap.

Reaksi Netizen Malaysia

Lathi Challenge

Namun berbeda dari reaksi publik Indonesia, netizen di Malaysia justru mengecam Lathi Challenge ini sampai menjadi trending nomer 1 di Indonesia pada Jumat sore, 5 Juni 2020. Lebih dari 23 ribu pengguna media sosial mencuitkan pendapatnya soal Lathi Challenge.

Lathi Challenge

"Hentikan '#LathiChallenge' sekarang juga. Sesungguhnya tarian2 yg kalian lakukan itu sgt merbahaya utk dijadikan hiburan. Ketahuilah kalian tarian itu wujud dari sesetengah budaya Jawa yg syirik & khurafat. Seperti memanggil Kuntilanak serta Roh Kuda Kepang. Tolong hentikannya!," tulis salah satu akun.

Pernyataan netizen itu pun ditanggapi sejumlah netizen Tanah Air. Mereka mencoba menjelaskan lagu Weird Genius dalam konten challenge tersebut itu hanya untuk melestarikan budaya Indonesia.

"Beberapa orang Malaysia melarang #LathiChallenge dengan mengatakan bahwa lagu itu digunakan untuk memanggil makhluk jahat sehingga haram TANPA memahami makna lirik adalah hal paling bodoh yang saya temukan hari ini. Kami hanya mencoba untuk melestarikan budaya kami," kata seorang netizen.

"Napa sih dikit dikit haram. Sebenernya yg namanya haram itu artinya dilarang, atau tidak dibenarkan menurut syariat Islam. Taro aja kalo #LathiChallenge ini merupakan budaya yang mengambil dari kisah cerita rakyat yang di tuangkan ke dalam seni makeup dan tari," sahut netizen lainnya.

Saat dihubungi tim IntipSeleb, perwakilah pihak Weird Genius tidak bersedia memberikan tanggapan. 

Baca juga: Ikut Lathi Challenge, Selebgram Diingatkan Hadis karena Mirip Iblis

Topik Terkait