img_title
Foto : Instagram.com/edy_hermawan89

IntipSeleb Lokal – Beredar video di media sosial, seorang Imam Masjid Madinah yang menyindir kelakuan jemaah umroh maupun Haji dari Indonesia. Ia menyebut bahwa jemaah Indonesia suka selfie saat beribadah hingga suka berbohong.

Pernyataannya ini lantas ramai ditanggapi warganet Indonesia. Seperti apa penutirannya? Berikut informasi selengkapnya!

Sindiran Imam Madinah

Video sindiran Imam Masjid kepada jemaah Indonesia itu diunggah oleh akun TikTok @edy_hermawan89. Hingga berita ini ditulis, video tersebut sudah diputar 12 juta dan menuai puluhan ribu komentar.

Diketahui, pria bersorban dalam video adalah Imam Besar sekaligus ulama asal Madinah bernama Syekh Prof Dr Sulaiman Ar-Ruhaili. Dalam ceramahnya, ia menyebut kebiasaan buruk manusia di zaman sekarang ini yang kebanyakan suka sekali mengabadikan diri saat sedang beribadah. Apalagi saat berada di Tanah Suci dan sedang melaksanakan umrah atau haji.

“Tidak diragukan lagi manusia bermudah mudahan dalam masalah foto dan itu sudah nyata. Meskipun itu di Masjid Nabawi, khotib sedang berkhutbah (dia seperti ini) selfie. Dia tidak mendengar khutbah sama sekali,” tuturnya, dikutip Rabu, 3 Mei 2023.

Topik Terkait