img_title
Foto : Instagram/claurakiehl

IntipSeleb Lokal – Aktris cantik sekaligus penyanyi kenamaan Tanah Air Cinta Laura Kiehl kembali menyedot simpati publik, lewat kecerdasannya saat menanggapi soal fenomena gaya hidup mewah.

Disentil oleh Cinta Laura soal kehidupan mewah YouTuber dan Influencer sontak bikin mereka kicep. Benarkah? Scroll sampai bawah ya!

Sentil Gaya Hedon YouTuber

Instagram/claurakiehl
Foto : Instagram/claurakiehl

Aktris blasteran Jerman-Indonesia ini dikenal sebagai salah satu publik figur yang memiliki rasa peduli paling tinggi terhadap lingkungan sekitar. Memutuskan tak mengikuti gaya hidup mewah dengan barang branded, Cinta Laura justru lebih memilih sukai produk lokal dan bantu UMKM.

Namun kali ini, Cinta Laura kembali memberikan tanggapan bijak saat dirinya menyayangkan kepada YouTuber dan influencer yang diduga kuat memiliki pengaruh yang besar saat menampilkan kehidupan mewah mereka.

Bagi cinta, alangkah baiknya jika para YouTuber dan influencer sebaiknya berlomba-lomba untuk membuat konten yang tidak pamer soal harta dan kemewahan.

"Aku tidak mau menjatuhkan siapa-siapa tapi kenyataannya mayoritas mau kita namakan YouTuber atau influencer yang mereka tunjukan dalam konten mereka adalah kekayaan mereka," ujar Cinta Laura di salah satu program televisi, dilansir Minggu, 7 Mei 2023.

"Mereka berlibur dengan private jet, mereka memiliki 10 mobil, rumah terus direnovasi akhirnya sampai satu hektare," kata Cinta.

Mewajarkan hal tersebut, pelantun lagu 'Oh Baby' itu menegaskan jika hal tersebut dilakukan dengan seimbang dan membawa pengaruh besar.

"Dan itu gak apa-apa kalau seseorang bangga dengan pencapaiannya, tidak ada masalah dengan itu," timpal Cinta Laura.

Tunjukkan Proses

Instagram/claurakiehl
Foto : Instagram/claurakiehl

Tak hanya menunjukkan seberapa mewah kehidupan yang dimiliki oleh seorang influencer dan YouTuber, Cinta Laura berharap jika berikutnya lebih banyak konten-konten yang menginspirasi agar menjadi sukses dan bisa memiliki kehidupan besar seperti sekarang.

"Penting sekali jika kita punya influenc begitu besar, menunjukkan kepada masyarakat yang tidak punya hal yang sama, bahwa untuk bisa sampai ke titik ini tidak instan lho," tutur Cinta Laura.

"Kita itu ada proses dan itu yang dilupakan anak muda sekarang, bahwa segala hal yang indah butuh proses," tandas Cinta.

Topik Terkait