img_title
Foto : Instagram/@prillylatuconsina96

JakartaPrilly Latuconsina merupakan artis populer di Tanah Air. Sebagai publik figur kehidupannya kerap menjadi sorotan, terutama perihal hubungan asmara.

Pada satu kesempatan, saat ditemui awak media Prilly Latuconsina menceritakan terkait hubungan percintaannya. Penasaran? Yuk simak!

Curhatan Prilly Latuconsina, Paling Lama 2 Tahun Untuk Move On Pasca Kehilangan Seseorang

Prilly Latuconsina

Prilly Latuconsina mengaku bahwa dirinya merupakan tipe wanita yang sulit membuka hati, setelah kehilangan. Ia bahkan butuh waktu dua tahun untuk memulihkan perasaannya itu.

"Move on paling lama, mungkin dua tahun kali ya, (kalau) paling cepat, nggak pernah cepat. Aku emang susah move on," ujar Prilly Latuconsina di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Prilly Latuconsina Tak Paham Mengapa Dirinya Sulit Buka Hati

Prilly Latuconsina

Dalam keterangan tambahannya, perempuan keturunan Ambon Sunda itu pun tak paham mengapa dirinya sulit membuka hati.

Prilly Latuconsina menuturkan jika buka hati setelah perpisahan merupakan suatu hal yang cukup sulit.

"Nggak tahu aku, susah saja (move on)," ucapnya.

"Kalau aku tahu kenapa, aku juga pengen cepat-cepat (move on) tapi aku bukan tipe orang yang mudah gantikan posisi lain gitu," terangnya.

Lebih lanjut, perempuan berusia 26 tahun ini pun mengaku bahwa dirinya belum pernah terlibat cinta lokasi atau pun jatuh cinta kepada sahabatnya sendiri.

"Sampai sekarang belum ada pengalaman cinlok (cinta lokasi) atau jatuh cinta sama sahabat sendiri," terangnya.

"Kayak ada yang sahabat cowokku dari TK, ada yang dari SMA (Sekolah Menengah Atas), Umay ya nggak mungkin (aku) cinlok sama mereka," tandas Prilly Latuconsina. (rgs)

Topik Terkait