img_title
Foto : Instagram/viral62com

Jakarta – Artis Tanah Air, Rendy Kjaernett sempat menjadi sorotan karena gambar tato miliknya yang diduga merupakan potret Syahnaz Sadiqah. Namun, akhirnya ia memutuskan untuk menimpa tato itu dengan gambar yang baru.

Namun, tak sedikit yang menganggap potret terbaru tatonya itu mirip dengan iblis bertaring. Terbaru, ia memberikan klarifikasi tentang makna gambar tatonya sekarang. Intip informasi selengkapnya di bawah ini.

Makna Gambar Tato Rendy Kjaernett Berkaitan Dengan Kesenian Jepang

IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah
Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Kata Rendy, gambar tato terbarunya itu berkaitan dengan topeng yang ada dalam kesenian Jepang, yakni topeng Hannya.

“Yang untuk nutup tato sih sebenernya sih kemarin milih dari kesenian Jepang ya, topeng Jepang, Hannya. Ya lebih ke art aja kan arahnya art Jepang,” ungkap Rendy Kjaernett dilansir IntipSeleb dari YouTube Seleb Oncam News pada Sabtu, 29 Juli 2023.

Rendy sendiri sadar bahwa tak sedikit pihak yang menyalahartikan gambar tatonya sekarang. Namun, suami Lady Nayoan itu tak mau terlalu menanggapinya dengan serius.

“Kalau itu kan sebenernya kan interpretasinya media aja, penafsirannya media aja, tapi kalau dari guanya sendiri sih itu lebih ke kayak, ‘Ini topeng Jepang, Hanya’. Kalau orang nanti bilang ada statmentnya apa, ya itu pendapat orang aja, mereka aja,” kata Rendy Kjaernett.

Alasan Rendy Kjaernett Memilih Gambar Tato Yang Sekarang

IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah
Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Ternyata, pemilihan gambar tato yang sekarang bukan tanpa alasan. Rendy mengaku tertarik dengan kesenian Jepang.

Selain itu, ia menganggap potret tato sebelumnya bakal lebih mudah tertutup dengan adanya topeng.

“Satu karena kalau dengan gambar topeng kan semuanya lebih ketutup. Kedua, emang gua suka sama art Jepang,” ucap Rendy.

Lebih lanjut, Rendy kembali menjalani proses penimpaan tato sebelumnya. Kali ini, ia menjalani proses kedua penimpaan tatonya supaya bisa menyempurnakan hasil sebelumnya.

“Ini tahap kedua sih. Kemarin kan baru setengah, ya udah hampir semuanya. Cuma ini biar fullnya aja, part duanya aja,” terang Rendy.

"Terus, ya biar full aja, biar jadi full ketutup semua,” pungkasnya. (Cy)

Topik Terkait