img_title
Foto : IntipSeleb/Yudi

“Nah, pada 1 Agustus 2023, itu diberikan rundown lagi, rundown itu sama sekali tidak ada disampaikan soal body checking,” sambungnya.

Di sisi lain, Melissa pun menyebut para finalis MUID 2023 itu diikat dengan sebuah perjanjian tertulis. Mereka diwajibkan untuk mengikuti semua rangkaian acara yang disusun oleh pihak penyelenggara.

Namun, yang membuat Melissa heran, dalam rangkaian acara yang diterima para finalis, tidak ada jadwal untuk pemeriksaan tubuh.

“Yang kami sampaikan kepada Polda, dalam proses yang dilakukan secara terstruktur ini, mereka sudah menjalani karantina. Dalam karantina yang dilakukan oleh PT Capella yang sudah dicabut lisensinya itu, kontestan sudah menandatangani bahwa mereka harus menjalani seluruh rangkaian,” sambungnya.

Polisi Dalami Fakta

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Melissa mengklaim, pihak kepolisian tengah mendalami satu fakta. Kini, pihak polisi tengah mencari tahu oknum yang terlibat dalam dugaan pelecehan seksual ini.

Topik Terkait