img_title
Foto : Netflix ID

Jakarta – Kasus kematian Wayan Mirna Salihin akibat kopi sianida kembali mencuri perhatian warganet di media sosial.

Meski hakim sudah memutuskan Jessica Kumala Wongso bersalah dan dihukum 20 tahun penjara, namun bukti konkrit yang menunjukkan bahwa ia pembunuh Mirna belum didapat. Alhasil, kasus ini memicu berbagai teori konspirasi dan spekulasi di masyarakat. Apa saja? Dilansir dari berbagai sumber, yuk intip satu persatu.

1. Asuransi Rp69 Miliar

Netflix ID
Foto : Netflix ID

Konspirasi pertama yang paling sering didengar dari kasus kopi sianida Mirna Salihin adalah adanya isu asuransi Rp69 miliar. Salah satu pengacara Jessica, Yudhi Sukinto Wibowo pernah menyebut Mirna memiliki uang asuransi jiwa senilai US$ 5 juta di luar negeri.

Pernyataan ini yang kemudian menimbulkan kecurigaan bahwa ada yang sengaja menjebak Jessica menjadi tersangka agar bisa mencairkan dana asuransi jiwa milik Mirna.

Ayah Mirna, Edi Darmawan Salihin sebagai sosok yang paling dicurigai menerima asuransi tersebut tak menampik kalau sang putri mendapat asuransi. Tetapi, ia membantah nominalnya bahwa itu hanya Rp 10 juta.

Topik Terkait