img_title
Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb Film – Film Women From Rote Island berhasil meraih penghargaan sebagai Film Terbaik dalam Festival Film Indonesia (FFI) 2023.

Tak cuma itu, film garapan Jeremias Nyangoen berhasil memboyong keempat piala yang dinominasikan. Mulai dari Film Cerita Panjang Terbaik, Sutradara Terbaik, Penulis Skenario Asli Terbaik, dan Pengarah Sinematografi Terbaik. Lantas, seperti apa sih cerita filmnya? Yuk intip langsung sinospsisnya!

Sinopsis Film Women From Rote Island

Film Women From Rote Island mengangkat isu tentang kekerasan seksual yang terjadi pada kaum perempuan dan juga perjuangan hidup di Pulau Rote. Di mana wilayah ini dikenal dengan pemandangan alam yang indah namun kondisi kehidupan penduduknya yang sangat keras.

Dilansir dari laman Busan International Film Festifal, cerita bermula dari seorang ibu tunggal tiga anak, bernama Orpa yang baru saja ditinggal mati suaminya. Orpa harus menghadapi diskriminasi terus menerus dan tradisi berabad-abad yang selalu menjadikannya perempuan sebagai gender kelas dua dalam masyarakat dan menjadi korban kekerasan.

Selain itu, film Women From Rote Island juga mengambil sudut pandang anak Orpa yang menjadi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) ilegal bernama Martha. Ia harus dipulangkan dari Sabah, Malaysia.

Topik Terkait