img_title
Foto : IntipSeleb/Fabbiola Irawan

Jakarta Dimas Anggara memilih tema fashion sebagai debut sutradara melalui film #OOTD atau Outfit of The Designer. Diproduseri oleh ibunya sendiri yakni Delly Malik, Dimas mengungkapkan alasannya kenapa memilih fashion.

Kata Dimas Anggara, ia ingin fashion Indonesia terkenal di internasional. Seperti apa pengakuannya? Yuk, scroll terus!

Alasan Memilih Fashion Sebagai Debut Sutradara Film

IntipSeleb/Fabbiola Irawan
Foto : IntipSeleb/Fabbiola Irawan

Dimas Anggara mengarahkan film #OOTD yang mengangkat tema fashion. Debut sebagai sutradara melalui film berbau fashion, Dimas mengaku jika fashion ada di dalam darahnya.

"Kenapa fashion? Karena fashion is in my blood," canda Dimas Anggara seraya tertawa, saat press conference film #OOTD di XXI Epicentrum, Senin, 22 Januari 2024.

Usut punya usut, Delly Malik selaku produser dan ibu Dimas Anggara, yang mencetuskan ide film #OOTD. Apalagi, Delly dulunya merupakan seorang model. Diberi kesempatan menggarap sebuah film, Dimas membenarkan jika menjadi sutradara adalah impiannya sejak lama.

"Kebetulan mama Delly adalah seorang model. Jadi, seni udah dari mama Delly sebagai model. Dan, dia memiliki ide untuk membuat film dengan mengangkat tema Indonesia, terutama desainer-desainernya. Abis itu, memang ini kesempatan saya untuk dipercayai sebagai sutradara. Ya, memang impian saya jadi sutradara," papar Dimas Anggara.

Lakukan Riset Mendalam

IntipSeleb/Fabbiola Irawan
Foto : IntipSeleb/Fabbiola Irawan

Angkat tema fresh di perfilman Indonesia, Dimas Anggara mengaku melakukan riset mendalam bersama sang ibunda. Terlebih lagi, film #OOTD merupakan buah kekhawatiran dari fashion yang jadi sumber polutan terbesar nomor 2 di dunia.

"Kalau riset, pasti ada. Konsep ini itu dari 2020, mama saya memikirkan ini. Risetnya juga panjang, sampai ke Jogja, ke Malang, keliling. Sama temen-temen desainernya juga, mencari. Dan ternyata, memang fashion itu termasuk sumber polutan terbesar nomor 2 di dunia," jelas suami Nadine Chandrawinata itu.

Oleh karena itu, lewat film #OOTD, Dimas Anggara ingin memberikan edukasi kepada masyarakat soal teknik-teknik pembuatan pewarna alami dan zero waste di dunia fashion Indonesia.

"Dan itulah, secara leluhur tradisi kita di Indonesia itu dari zaman dulu udah zero waste, teknik-teknik pewarna alami kita udah bagus. Tapi ternyata, ada globalisasi jadinya fashion tuh (sumber) polutan)," papar Dimas Anggara.

Film #OOTD yang jadi debut Dimas Anggara sebagai sutradara ini dibintangi oleh Jihane Almira, Rangga Nattra, Derby Romero, Asmara Abigail, Givina, hingga Jolene Marie akan tayang serentak pada 25 Januari 2024 di bioskop-bioskop Indonesia.

Topik Terkait