img_title
Foto : Instagram/ferdinan_sule

Jakarta – Komedian kawakan sekaligus presenter kenamaan Indonesia, Sule, tentu kini tengah berbahagia. Pasalnya, sang putra sulung, Rizky Febian, tengah bersiap melangsungkan pernikahan dengan Mahalini Raharja.

Lewat kanal YouTubenya, Sule menginformasikan terkait serangkaian prosesi pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Raharja, mulai dari tanggal 5 Mei 2024 di Bali untuk melangsungkan acara adat Bali Mepamit dan Dharma Suaka.

Lebih lanjut, Sule menyampaikan bahwa setelah acara di Bali, kedua mempelai akan menggelar acara pengajian, prosesi mualaf Mahalini, hingga akad nikah yang akan digelar di Jakarta.

Berbicara soal sosok Sule, tentu tak ada yang tak mengenalnya. Ia dikenal sebagai seorang komedian senior dengan ciri khas Sundanya yang kental. Dengan persona komedinya tersebut, ia juga kerap menjadi host atau presenter yang jenaka.

Tak hanya itu, Sule yang memiliki bakat di bidang musik juga memiliki sejumlah lagu yang ia ciptakan sendiri, yang mana bakat tersebut lantas ia turunkan kepada anak-anaknya, termasuk Rizky Febian.

Dengan segudang bakat dan prestasinya selama ini, barang tentu penghasilan Sule sangatlah besar. Sebagai publik figur, sumber kekayaan Sule juga tidak hanya berasal dari satu pintu saja. Bahkan beberapa bisnis Sule juga menjadi salah satu sumber pendapatannya hingga saat ini.

Penasaran nggak sih dari mana saja penghasilan komedian yang memiliki nama lengkap Entis Sutisna tersebut? Yuk langsung saja simak selengkapnya sumber kekayaan dan bisnis Sule berikut ini!

Sumber Kekayaan Sule

instagram/ferdinan_sule
Foto : instagram/ferdinan_sule

Sumber kekayaan Sule tak hanya berasal dari satu bidang saja. Sebagai seniman dan selebritis yang multitalenta, ia memiliki banyak sumber pendapatan di antaranya.

1. AdSense YouTube

Sumber kekayaan Sule yang pertama berasal dari adSense kanal YouTube pribadinya, SULE Channel. Kanal YouTube ini berisi vlog aktivitas Sule hingga obrolan podcast yang diberi nama Sulpod.

Tak hanya itu, Sule juga memiliki kanal YouTube lain yang berfokus pada aktivitas keluarganya yang diberi nama SULE FAMILY. Kanal YouTube ini menampilkan konten-konten terkait keluarga Sule dan keseruan-keseruan mereka.

2. Presenter/ Hosting

Sebagai pelawak papan atas dengan bayaran yang tinggi, tentu kepiawaiannya dalam melontarkan lelucon secara spontan sangat berguna untuk pekerjaannya sebagai presenter atau host. Beberapa di antaranya adalah Conedy Night Live dan Ini Talkshow.

3. Akting

Sumber kekayaan Sule selanjutnya berasal dari kemampuannya dalam berakting. Ia pernah berakting dalam sejumlah film televisi seperti When Sule Meet Sule, Dadang Dudung, Sule Love Mimin, Steven Cau I Love You, Untung Ada Sule dan Awas Ada Sule.

Selain film televisi, ia juga bermain dalam beberapa film layar lebar, mulai dari Arwah Kuntilanak Duyung, Janda Kembang, Sule Ay Need You, Hongkong Kasarung, dan Sule Detektif Tokek.

4. Iklan

Sule juga kerap menjadi bintang iklan, mulai dari iklan produk mie instan, provider telekomunikasi, sarung, hingga helm. Gaya dan tampilannya yang khas dinilai mampu membuat produk yang dia promosikan jadi mudah diingat oleh para penonton.

5. Brand Ambassador

Sumber kekayaan Sule lainnya berasal dari pekerjaannya sebagai brand ambassador. Popularitas Sule membuat daya tarik tersendiri bagi brand-brand ternama untuk menawarinya tawaran iklan dan endorsement.

Popularitas Sule yang terus melejit di dunia Tanah Air, membuatnya banyak ditawari pekerjaan sebagai endorser. Sule juga kerap mendapatkan kontrak sebagai brand ambassador suatu produk.

6. Nyanyi

Memiliki bakat di bidang musik, Sule dikenal piawai bermain beberapa alat musik dan bernyanyi. Berbekal bakat seni ini, Sule juga merambah dunia musik.

Kariernya sebagai penyanyi pun terbilang cukup sukses. Sule sendiri juga telah merilis puluhan lagu sejak tahun 2009 hingga sekarang. Beberapa lagunya bahkan jadi hits, seperti Susis, Sarangheyo, Smile U Dont Cry, Bola Salju dan lainnya.

Bisnis Sule

Instagram @mahaliniraharja
Foto : Instagram @mahaliniraharja

Ada sejumlah bisnis Sule yang menjadi sumber penghasilannya hingga saat ini. Seperti diketahui, tak hanya sukses sebagai komedian, Sule juga cukup piawai dalam berbisnis. Yuk simak sederet bisnis Sule berikut ini.

7. Bisnis Kos-kosan

Sule kabarnya memiliki sejumlah kos-kosan dan kontrakan. Hal tersebut dibeberkan oleh salah seorang asisten Sule di kanal YouTube K-9 Channel. Ia mengungkapkan bahwa sang majikan memiliki beberapa bidang tanah dan bangunan yang saat ini dijadikan kos-kosan. Sedikitnya ada 5 unit kontrakan atau kos-kosan milik Sule yang terletak di daerah Cimahi.

8. Bisnis Kuliner: Parte Ceker Rempah

Bisnis Sule selanjutnya bergerak di bidang kuliner. Komedian tersebut mempunyai sebuah kedai bernama Parte Ceker Rempah yang berlokasi di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Kedai milik Sule ini menawarkan menu andalan berupa ceker dengan berbagai varian.

9. Bisnis Clothing Line

Sule juga memiliki bisnis clothing line. Komedian ini meluncurkan brand clothing line dan toko pakaian di kawasan Bandung, Jawa Barat. Usaha ini dimulai Sule ketika dirinya masih berumah tangga dengan mendiang Lina.

10. Bisnis Media Digital Kreatif

Di bidang media kreatif, Sule juga memiliki sebuah kanal YouTube yang menjadi sumber penghasilannya yaitu Sule Production. Kanal YouTube ini berisi serangkaian program dengan warna baru, unsur komedi dan hiburan.

Nah, demikianlah sederet sumber kekayaan dan bisnis Sule yang menjadi pundi-pundi penghasilannya selama ini.

Topik Terkait