img_title
Foto : IMDb

Jakarta – Perilisan film VIna: Sebelum 7 Hari membuat kasus pembunuhan Vina kembali diproses kembali. Pihak keluarga maupun publik ingin segera menangkap salah satu tersangka utama dalam kasus tersebut, yaitu Pegi.

Di antara kasus penyelidikan ini, sejumlah pihak melaporkan produser film Vina karena telah membuat kegaduhan. Scroll untuk informasi selengkapnya.

Laporkan Produser Atas Kegaduhan

IntipSeleb/Fabbiola Irawan
Foto : IntipSeleb/Fabbiola Irawan

Sejak perilisannya pada 8 Mei 2024, film Vina: Sebelum 7 Hari telah menarik lebih dari 5,5 juta penonton. Film yang diangkat dari kisah nyata ini pun memicu penyelidikan kembali kasus yang membunuh Vina dan kekasihnya, Eki.

Perilisan film ini sendiri telah menuai pro dan kontra. Sebagian merasa bahwa film Vina tidak seharusnya dibuat karena dinilai mengeksploitasi korban. Pendapat lain pun datang dari Asosiasi Lawyer Muslim Indonesia (ALMI).

ALMI menyatakan bagaimana film yang menceritakan kejadian nahas yang menimpa Vina ini justru menimbulkan kegaduhan di masyarakat. Oleh karena itu, pihaknya berencana melaporkan produser film tersebut.

Topik Terkait