Foto : Instagram/@dodysoedrajat_1

IntipSeleb – Doddy Sudrajat diketahui kembali mangkir dari sidang perceraiannya dengan Puput yang dilakukan pada hari ini, 4 April 2022. Melalui saksi Irma, Doddy mengaku tak mau berpisah dengan Puput. 

Di sisi lain, Puput justru merasa bersalah kepada Vanessa Angel. Mengapa begitu? Simak selengkapnya yuk di bawah ini.

Doddy Sudrajat Ngaku Gak Mau Pisah dari Puput

Foto : IntipSeleb/Agnes

 Doddy Sudrajat kembali mangkir dalam proses sidang cerainya bersama Puput Pujiarti yang dilaksanakan pada 4 April 2022 di Pengadilan Agama Jakarta Pusat. 

Dalam sidang tersebut beragendakan keterangan saksi yang menghadirkan Irma, manager serta sahabat Puput dan Doddy. Irma kemudian membongkar perasaan Doddy yang mengaku tak mau pisah dari Puput. 

Hal ini diucapkan Irma sebelum sampai ke Pengadilan Agama Jakarta Pusat. Ia mengatakan bahwa Doddy memberikan pesan panjang kepadanya terkait hubungannya dengan Puput. 

“Tadi pagi Daddy udah whatsaap aku udah banyak banget, ada beberapa poin yang harus disampaikan, intinya daddy tak mau berpisah, kalau bisa baik-baik lagi,” kata Irma di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, 4 April 2022. 

Meski begitu, jika memang proses perpisahan harus benar terjadi, Irma mengatakan bahwa Doddy Sudrajat mengaku ikhlas. “Kalaupun harus berpisah yasudah, daddy ikhlas itu aja,” sambung Irma. 

Irma juga mengatakan bahwa Doddy sebelumnya sudah berupaya untuk menjaga hubungannya bersama Puput. Namun, waktunya belum sempat terlaksana.

Puput Merasa Bersalah sama Vanessa Angel

Foto : youtube/uyakuyatv

Di sisi lain, Puput mengaku bersalah terhadap mendiang Vanessa Angel. Hal ini ia rasakan sebab tak berkesempatan memberikan kasih sayang kepada Vanessa Angel sebagai ibu sambungnya. 

Tak hanya itu, Puput juga mengatakan bahwa dari awal tak diperkenankan berkenalan dengan Vanessa Angel oleh Doddy Sudrajat. 

“Aku ngerasa berdosa sama alm. Vanessa Angel. Karena dulu kan aku enggak kenal, enggak dikenalin, bahkan kita sudah menikah saja (Puput dan Doddy), aku ketemu Vanessa saja ngumpet-ngumpet karena nggak boleh sama daddynya,” ucap Puput dikutip dari YouTube Uya Kuya.

Namun, sampai saat ini, Puput mengatakan bahwa tak tau alasan mengapa Doddy melarangnya bertemu dengan Vanessa Angel. “Ketahuan bisa berabe, enggak tahu enggak ngerti,” kata Puput.

Kini Puput dan Doddy Sudrajat dalam proses sidang perceraian. Diketahui sidang perceraian lanjutan Doddy Sudrajat dan Puput akan dilaksanakan kembali pada tanggal 11 April 2022 mendatang. (jra)

Topik Terkait