Foto : Instagram

Soraya Ulfa sempat bungkam pasca thread tidak mengenakkan itu beredar. Dia tidak sedikitpun memberikan klarifikasi bahkan sempat menonaktifkan kolom komentar unggahannya karena tidak ingin terus mendapatkan pertanyaan tentang adiknya.

Hingga akhirnya, pada Jumat, 6 Maret 2020, Soraya Ulfa angkat bicara dan memberikan penjelasan lewat tulisan panjang di Instastory-nya. Awalnya, Soraya mengucapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan pada keluarganya.

Selebgram hijabers itu pun mengakui adanya kejadian tersebut. Namun, permasalahan yang terjadi di tahun 2018 sudah diselesaikan di tahun yang sama bahkan dengan disaksikan pengacara.

"Kami tidak memungkiri adanya kejadian dan permasalahan di tahun 2018 silam, namun kejadian tersebut sudah diselesaikan lewat cara kekeluargaan dan telah disepakati oleh kedua belah pihak dimana kesepakatan tersebut disaksikan oleh kuasa hukum yang ditunjuk oleh yang bersangkutan dan dibuat secara tertulis di tahun yang sama (2018)," tulis Soraya Ulfa.

Thread tidak 100 persen benar

Sumber foto: Instagram/@sorayaulfa15

Topik Terkait