Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb Lokal – Sejumlah public figure Tanah Air memilih untuk merubah nama panggungnya usai terkenal dan demi mendatangkan cuan. Diantara mereka pun, justru ada yang nekad hingga rela mengganti kelamin demi kepopularitasan semata.

Tak hanya dari kalangan pesinetron dua diantaranya adalah seorang musisi terkenal legendaris yang sudah memilih segudang karya. Kira-kira siapa saja? Keep scrolling!

1. Anya Geraldine

Foto : Instagram/ @anyageraldine

Selebgram sekaligus pemain film layar lebar Anya Geraldine merupakan salah satu public figure yang merubah nama aslinya demi nama panggung. Pemilik nama lengkap Nur Amalina Hayati itu, debut sebagai seorang influencer dan sempat bersitegang dengan Awkarin.

2. Ian Kasela

Foto : Instagram/iankaselaradja

Siapa yang tak kenal dengan vokalis band Radja. Ya, sosok Ian Kasela merupakan salah satu musisi legend yang rela merubah nama aslinya dari Iandhika Mulya Ramadhan menggunakan panggung Ian Kasela. Hal ini dianggap lebih hoki bagi pelantun lagu Jujur tersebut. Bahkan, Ian Kasela mengajukan pergantian namanya itu secara legal ke Pengadilan Negeri Jakarta Timur dan dipenuhi oleh pengadilan pada 22 Mei 2018.

3. Lucinta Luna

Foto : Instagram/lucintaluna_manjalita

Selebgram transgender ini rela merubah segala penampilannya demi ketenaran semata. Selain merubah nama, Lucinta Luna juga rela banyak merombak bagian tubuhnya hingga merogoh kocek puluhan miliar.

Pemilik nama asli Muhammad Fatah berubah menjadi Ayluna Putri alias Lucinta Luna menjadi salah satu artis transgender yang namanya malang melintang di industri hiburan Tanah Air.

4. Mulan Jameela

Foto : Instagram/mulanjameela1

Istri dari musisi Ahmad Dhani itu pun ikut merubah nama aslinya demi sebuah kepopularitasan. Bermula dengan nama Raden Wulansari sejak lahir dan sempat debut dengan nama Mulan Kwok, kini pelantun lagu 'Makhluk Tuhan Paling Seksi' itu resmi memakai nama Mulan Jameela sebagai nama sahnya.

5. Sarwendah

Foto : Instagram/@sarwendah29

Istri dari pengusaha ayam geprek Ruben Onsu yakni Sarwendah termasuk salah satu public figure yang rela merubah nama aslinya dari Wanda Tan, menjadi Sarwendah saat gabung di grup vokal Cherry Belle sejak tahun 2011 lalu. Hal ini dilakukan oleh ibu tiga anak itu dengan alasan karena sebelum berganti nama Sarwendah kerap sakit-sakitan. (nes)

Topik Terkait