img_title
Foto : Instagram/@erika.sawajiri.erika

IntipSeleb – Nama Erika Sawajiri mulai masuk dalam industri hiburan Jepang sejak duduk di kelas enam Sekolah Dasar pada tahun 1997. Kariernya dimulai saat dirinya pertama kali tampil di majalah Shjo Manga Ribon dan majalah fashion Nikola. Setelah itu, wanita 33 tahun ini memenangi audisi dan diterima sebagai artis di Stardust Promotion.

Selain menggeluti dalam bidang model, Erika membentangkan sayapnya pada dunia akting. Film pertama yang dibintangi oleh Erika bertajuk Mondai no nai Watashitachi pada tahun 2004. Namun, namanya semakin naik daun setelah membintangi serial drama berjudul 1 Litre of Tears sebagai pemeran utama. Serial drama ini memiliki versi Indonesia berjudul Buku Harian Nayla dengan cerita yang sama. Dari situ, wanita yang pernah menggunakan nama Kaoru Amane ini semakin mendapat banyak tawaran hiburan. Hingga berhasil mendapat banyak penghargaan karena kepiawaiannya dalam memainkan peran.

Baru-baru ini, sebuah berita mengejutkan datang dari Erika soal narkoba. Erika ditangkap polisi karena diduga telah menggunakan barang haram tersebut.

Erika Sawajiri ditangkap polisi

Erika SawajiriSumber: Instagram/@erika.sawajiri.erika

Kabar mengejutkan datang dari selebriti papan atas Jepang Erika Sawajiri. Ia ditangkap karena dicurigai telah menggunakan narkoba. Wanita yang berprofesi sebagai artis sekaligus penyanyi ini ditangkap pada Sabtu, 16 November 2019 seperti yang dilansir dari The Stars. 

Sumber investigasi mengatakan kepada NHK bahwa Erika itu ditangkap di Tokyo karena memiliki obat sintetik MDMA di rumahnya. Rincian soal berapa jumlah obat yang dimiliki Erika belum diketahui, namun Erika tidak mengelak bahwa obat itu adalah miliknya. 

Pernah dikabarkan putus kontrak dengan manajemen

Erika SawajiriSumber: Instagram/@erika.sawajiri.erika

Pada 2007 lalu, Erika sempat memiliki masalah dengan manajemennya. Ia dikabarkan telah mengakhiri kontrak sebagai artis dibawah naungan Stardust. Namun, saat penayangan perdana film Closed Note, Erika merespon ke beberapa pertanyaan dari para reporter. Setelah itu, ia muncul dalam program berita pagi TV Asasi, Super Morning dengan melakukan wawancara ekslusif selama dua jam. Dalam wawancara tersebut, Erika membantah rumor bahwa dia diputuskan kontrak oleh manajemennya.

Pernah kabur ke London

Erika SawajiriSumber: Instagram/@erika.sawajiri.erika

Masih dalam tahun yang sama, Erika sempat memiliki beberapa kontroversi soal hubungan asmara. Dia berencana untuk menghadiri Festival Film Internasional Busan ke-12 pada Oktober 2017 lalu. Namun, niatnya tersebut batal karena terlihat di sebuah klub dengan Tsuyoshi Takashiro, seorang pria 22 tahun lebih tua darinya. Ia memutuskan untuk pergi ke London bersama pria tersebut selama tiga bulan.

Hingga akhirnya pada tahun 2009, Erika resmi dipersunting oleh penulis media Tsuyoshi Takashio di Kuil Meiji di Yoyogi. Namun sayang, pernikahan tersebut hanya bertahan sekitar tiga tahun. Erika dan Tsuyoshi resmi bercerai pada 2013 dengan pernyataan perceraian diposting pada website mereka.

Topik Terkait