img_title
Foto : Instagram

IntipSeleb – Dilraba Dilmurat menjadi salah satu idola China yang ketenarannya semakin melambung tinggi lewat drama dan perannya. Tidak butuh waktu lama untuk Dilraba sukses di dunia hiburan. 

Namun sayangnya, Dilraba Dilmurat mengaku sulit mendapat pasangan. Kok bisa? Simak selengkapnya yuk di bawah ini. 

Akui Sulit Dapat Pasangan 

Berbagai sumber
Foto : Berbagai sumber

Dilraba Dilmurat menjajaki dunia hiburan pada 2013. Saat itu ia tampil dalam serial TV Anarhan dan mulai menjajaki dunia peran lewat drama dan film ikoniknya. 

Paras wajah dan tubuhnya yang ramping serta mempesona itu membuat Dilraba Dilmurat sukses di dunia hiburan. Ia bahkan seringkali menduduki posisi trending dengan pencarian nama sebanyak 5ribu klik di Google. Wow!

Namun anehnya, Dilraba Dilmurat justru mengaku kesulitan mendapatkan pasangan. Padahal, wajah cantiknya itu menjadikan dirinya sebagai idola dan ratu drama. 

Bukan tanpa sebab, Dilraba mengaku kesulitannya ini dikarenakan rumor buruk yang menimpa dirinya. Melansir CpopHome, Dilraba Dilmurat kerap kali mendapatkan tuduhan menikah.

Parahnya lagi, Dilraba Dilmurat dituding menikah diam-diam. Hal ini pun membuat heboh para penggemarnya. Bahkan membuat, lawan mainnya tidak berani mendekati Dilraba. 

Padahal, Dilraba sebelumnya dikabarkan dekat dengan beberapa laki-laki yang kebanyakan lawan mainnya di drama. Mereka adalah Lu Han, William Chan, Gao Weiguang, dan Huang Jingyu.

Sayangnya, Dilraba Dilmurat diketahui belum memiliki pasangan hingga saat ini. 

Diterpa Rumor Buruk

38jiejie
Foto : 38jiejie

Belakangan, selain dituding sudah menikah secara diam-diam, Dilraba Dilmurat diterpa isu pindah agama. Hal ini terlihat dari kegiatannya yang tidak pernah salat atau beribadah. 

Sebagai informasi, Dilraba Dilmurat merupakan aktris keturunan suku Uygur. Suku tersebut merupakan suku minoritas dengan penduduk yang kebanyak besar memeluk agama Islam. Sontak, banyak yang berspekulasi agama Dilraba Dilmurat adalah Islam.

Dilraba dirumorkan pindah agama dan keluar dari Islam. Sayangnya, ia tidak memberikan klarifikasi terkait keyakinannya itu sama sekali di media sosial. Meski begitu, Dilraba Dilmurat diketahui tetap pada keyakinan mayoritas di suku Uygur yakni agama Islam. 

Hal ini terlihat lantaran sebagian besar keluarganya Dilraba Dilmurat merupakan pemeluk agama Islam yang merupakan keturunan suku Uygur. 

Topik Terkait