img_title
Foto : Asiangrup - Soompi

IntipSeleb – Masahiro Higashide banjir cibiran dari publik setelah ketahuan berselingkuh dari istrinya, Anne Watanabe. Padahal saat memutuskan untuk menikah, pasangan ini begitu idolakan dan dianggap sebagai pasangan ideal.

Tapi Masahiro mengkhianti sang istri bahkan saat dia tengah mengandung anak ketiganya. Selingkuhan Masahiro itu diketahui aktris Erika Karata, lawan mainnya dalam film bergenre romantis Asako I & II yang dirilis pada 2018 lalu.

Parahnya, perselingkuhan ini sudah berlangsung selama tiga tahun sejak Erika masih berusia 19 tahun. Seperti apa ceritanya? Simak artikel berikut.

Selingkuhi istri saat hamil

Sumber foto: Asian Crush

Dilansir dari Arama Japan, 23 Januari 2020, skandal perselingkuhan Masahiro Higashide dan Erika Karata ini pertama kali diungkap majalah Bunshun. Dalam pemberitaannya, terungkap bahwa perselingkuhan ini sudah terjadi saat istri Masahiro, Anne Watanabe mengandung anak ketiganya.

Seperti diketahui, Masahiro dan Anne menikah pada 2015 lalu. Anne Watanabe lalu melahirkan anak perempuan kembarnya di tahun berikutnya. Pada November 2017, pasangan ini pun dikaruniai anak ketiga berjenis kelamin laki-laki.

Agensi akui perselingkuhan

Sumber foto: Arama Japan

Kabar ini pun telah dibenarkan oleh agensi dari Masahiro Higashide maupun Erika Karata. Agensi Masahiro mengakui tindakan artisnya sangat bodoh dan tidak bertanggung jawab. "Perilakunya disebut bodoh, tidak dewasa, dan menunjukkan kurangnya tanggung jawab," begitu pernyataan agensi Masahiro.

Pernyataan yang sama juga diungkap manajemen Erika Karata. Mereka mengakui kedepannya akan mengawasi semua gerak-gerik pemain Arthdal Chronicles tersebut.

"Tindakan yang dilakukannya tidak dewasa, dan dia siap untuk menghadapi kelemahannya secara langsung. Kedepannya, Erika akan berada di bawah bimbingan ketat dari manajemen," begitu pernyataan dari agensi Erika Karata.

Pisah rumah

Sumber foto: Arama Japan

Dalam kesempatan itu, agensi Masahiro Higashide juga membantah isu tentang perceraian keduanya. Setelah kabar perselingkuhan ini terungkap, publik sempat dihebohkan dengan kabar kalau Anne dan Masahiro tengah mempersiapkan perceraian.

Agensi pun menjelaskan kalau saat ini, Anne dan Masahiro mereka sedang hidup terpisah. Hal ini dilakukan untuk instropeksi dan mencoba memperbaiki hubungan. Masahiro harus membuktikan bahwa dia bisa merubah sikapnya, sehingga aktor 31 tahun ini tetap bisa terus menjadi seorang ayah dan suami.

Penayangan drama tetap normal

Sumber foto: Soompi

Sementara itu, ketiganya kini tengah disibukkan dengan drama masing-masing. Serial terbaru Masahiro berjudul The Detective and The Prosecutor baru mulai tayang pada 16 Januari 2020 lalu.

Anne pada musim panas 2019 lalu membintangi serial drama berjudul Fake Affair. Sedangkan drama Erika Prayers in the Emergency Room baru ditayangkan pada 17 Januari 2020.

Sejauh ini, tidak ada serial drama mereka yang terkena dampak skandal perselingkuhan ini. Drama-drama tersebut masih ada mengudara sesuai jadwal normal.

Baca juga: 10 Fakta ONE OK ROCK, Mantan Personel Pernah Kena Kasus Pelecehan

Topik Terkait