img_title
Foto : Instagram/arianagrande

Ariana Grande berharap sumbangannya dapat membantu orang-orang untuk melakukan terapi kesehatan mental secara gratis. Walau begitu, Ariana mengaku masih banyak tantangan hebat lainnya untuk melakukan terapi mental.

“Ini hanya satu gerakan kecil (dan masalah sistemik yang jauh lebih besar tetap ada) saya ingin melakukan ini lagi dengan @betterhelp dengan harapan membawa akses ke beberapa orang dan mungkin menginspirasi beberapa dari kalian untuk mencoba sesuatu yang baru dan memprioritaskan penyembuhan kalian sendiri. Kunjungi betterhelp.com/ariana untuk memulai bulan gratis Anda,” tutup Ariana Grande.

Hidup Ariana Grande Diselamatkan Oleh Terapi

Instagram/arianagrande
Foto : Instagram/arianagrande

Sebagai informasi, Ariana Grande sempat mengalami PTSD pasca pemboman Manchester di konsernya pada tahun 2017 lalu. Ariana kala itu sangat terpukul, menangis tersedu-sedu, hingga merasa bersalah atas kejadiaan naas itu. Hingga pada akhirnya, Ariana bisa disebut terkenal mental health.

Setelah menjalani terapi kesehatan mental, Ariana Grande mengaku terapi telah menyelamatkan hidupnya. Walau awalnya, Ariana mengaku meminta bantuan seperti terapi dapat menakutkan. Tetapi, ia yakin ada penyembuhan dan seseorang tidak harus terus-menerus kesakitan.

Sebelumnya, Ariana Grande mendonasikan USD1 juta atau setara dengan Rp14 miliar pada Juni 2021 lalu. Ia kala itu menyatakan memberi donasi tersebut kepada penggemar yang tidak bisa mengeluarkan biaya untuk melakukan terapi kesehatan mental.

Topik Terkait