img_title
Foto : Instagram/@chrishemsworth

IntipSeleb Barat – Desas-desus Chris Hemsworth akan pensiun dari dunia akting belum terpecahkan hingga saat ini. Mengingat, pemeran Thor tersebut mengumumkan dirinya berisiko tinggi menderita penyakit Alzheimer.

Tapi, Chris Hemsworth memang telah membatasi tawaran akting mengingat penyakit serius yang membayanginya. Lantas, akankah Chris Hemsworth pensiun? Simak artikelnya!

Chris Hemsworth Pensiun?

Instagram/@chrishemsworth
Foto : Instagram/@chrishemsworth

Chris Hemsworth telah menyatakan akan mengurangi kegiatannya di dunia akting. Keputusan itu diambilnya setelah mengetahui memiliki peluang tinggi menderita Alzheimer di masa mendatang.

Tapi menurut laporan Page Six, orang dalam menyatakan, jadwal syuting Chris Hemsworth telah terlihat sangat jelas. Jadwal syutingnya tidak lama lagi. Hal ini memunculkan dugaan jika Chris rehat sejenak sebagai akting.

Di masa mendatang, Chris Hemsworth memiliki empat proyek yang akan datang. Beberapa proyek filmnya itu antara lain film dokumenter National Geographic, Limitless di Disney+, sekuel Avengers yang akan datang hingga film biografi Hulk Hogan yang belum ada judul resmi.

Namun setelah proyek tersebut, Chris Hemsworth tidak berencana mengambil banyak peran karena risiko penyakit Alzheimernya. Seorang narasumber bahkan mengklaim, Chris memang mengaku tidak pensiun, tapi melihat jadwal syutingnya, ia sedang mengarah ke situ.

Rehat Sejenak dari Dunia Film

Instagram/@chrishemsworth
Foto : Instagram/@chrishemsworth

Chris Hemsworth mengetahui punya risiko tinggi akan mengidap penyakit Alzheimer ketika sedang syuting film dokumenter National Geographic dan Limitless di Disney+.

Pada sebuah kesempatan, Chris Hemsworth menyinggung soal kematian. Jika manusia pada umumnya menghindari soal penjelasan, Chris mengaku menghadapi realita jika potensi penyakit dan kematiannya ada di depan mata.

"Kebanyakan dari kita, kita suka menghindari berbicara tentang kematian. Lalu tiba-tiba diberitahu bahwa beberapa indikator besar sebenarnya menunjukkan bahwa ini adalah hal yang akan terjadi, realitasnya akan meresap. Kematianmu sendiri,” ucap Chris Hemsworth, dilansir dari BBC.

Tapi, Chris Hemsworth menegaskan tidak akan pensiun dari dunia akting. Ia hanya butuh istirahat melalui pencegahan-pencegahan seperti hidup sehat, nutrisi, manajemen stres, dan rutin berolahraga.

"Ini tidak seperti saya mengundurkan diri(dari dunia akting). (Tapi mungkin lebih) memicu agar mengambil cuti. Jika kamu melihat pencegahan Alzheimer, manfaat dari langkah-langkah pencegahan adalah bahwa hal itu mempengaruhi sisa hidupmu. Ini semua tentang manajemen tidur, manajemen stres, nutrisi, gerakan, kebugaran. Itu semua adalah alat yang sama yang perlu diterapkan secara konsisten,” ucap Chris Hemsworth. (prl).

Topik Terkait